SuaraSumbar.id - Pelarian Indra Septiarman, tersangka pembunuhan Nia Kurnia Sari, gadis penjual gorengan di Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), akhirnya berakhir setelah 11 hari buron.
Indra ditangkap oleh polisi pada Kamis (19/9/2024) setelah dikepung warga dan polisi di sebuah rumah di Padang Pariaman.
Kapolres Padang Pariaman, AKBP Ahmad Faisol Amir, mengonfirmasi penangkapan tersebut. "Alhamdulillah, tersangka berhasil kita tangkap," ujar Faisol.
Penangkapan tersangka pembunuh ini dilakukan setelah polisi dan puluhan warga mengepung tempat persembunyian Indra yang diketahui berada di loteng rumah warga di kawasan Padang Pariaman.
Indra, tersangka berusia 26 tahun ini, berusaha melarikan diri dari pengejaran polisi selama beberapa hari ke dalam hutan dan perkebunan sekitar Padang Pariaman.
Warga yang mengetahui keberadaannya segera berkerumun dan bersama polisi berhasil memaksa tersangka turun dari loteng.
Kasus tewasnya Nia Kurnia Sari menjadi sorotan besar di Sumatera Barat. Gadis malang berusia 18 tahun ini ditemukan terkubur tanpa busana di lahan perkebunan setelah dinyatakan hilang selama tiga hari.
Polisi yang melakukan penyelidikan mengarah kepada Indra sebagai pelaku utama, hingga akhirnya dilakukan pengejaran intensif.
Pengejaran tersangka melibatkan tim khusus dari Satreskrim Polres Padang Pariaman dan Resmob Polda Sumbar. Anjing pelacak dikerahkan untuk menemukan jejak pelarian Indra, serta sejumlah barang bukti seperti pakaian, sandal, dan tas yang ditemukan selama pencarian.
Penangkapan Indra ini sekaligus menutup babak pelarian tersangka pembunuhan yang telah menggegerkan masyarakat Padang Pariaman dan sekitarnya.
Kontributor: Saptra S
Berita Terkait
-
Kebangetan! Makam Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Kini Malah Dipakai buat Syuting Video Klip
-
Kisah Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Diduga Bakal Difilmkan, Gelagat Sang Ibu Disorot
-
Meresahkan, Makam Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Diduga Jadi Ladang Syirik
-
Tak Cuma Makam, Viral Rumah Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Malah Jadi Tempat Wisata Warga
-
Kebaikan Gadis Penjual Gorengan Nia Kurnia Sari sebelum Meninggal Terungkap: Real Bidadari Surga
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kapolda Sumbar: Motif Biar Dibuktikan di Persidangan
-
Kapolda Sumbar Kembali Tegaskan AKP Dadang Tak Ganguan Mental: Sudah Mau Makan!
-
Masa Tenang Pilkada 2024, KPU Sumbar Larang Aktivitas Kampanye dan Survei
-
Bawaslu Agam Tertibkan APK di Masa Tenang Pilkada 2024
-
Kasus Penembakan Kasat Reskrim Solsel, Walhi Sebut Momen Berantas Kejahatan Lingkungan