SuaraSumbar.id - Aksi tawuran antar geng kembali terjadi di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar). Kali ini, tawuran yang meresahkan warga pecah di dekat Jembatan Melindo Pegambiran, Kecamatan Lubuk Begalung, Sabtu (10/8/2024) tengah malam.
Dalam aksi tawuran tersebut, tangan sebelah kiri seorang dari mereka putus disabet celurit. Korban bernama Farel Okta Firmansyah (28) yang berprofesi sebagai tukang galon.
Kapolsek Lubuk Begalung, Kompol Mochammad Rosidi mengatakan, korban bersama temannya yang berjumlah sekitar 50 orangan, ramai-ramai ke Simpang Lubuk Begalung pakai sepeda motor.
"Mereka ini kelompok tawuran dari Partai Rawang Junior Gabungan. Mereka datang dari Rawang menuju Simpang Lubuk Begalung. Kejadiannya sekitar pukul 03.30 WIB," katanya.
Sesampainya di jembatan Malindo, kelompok ini berpapasan dengan kelompok tawuran Timur Ogah Mundur (TOM) mengunakan sepeda motor dan jumlahnya juga sekitar 50 orang.
Aksi tawuran pun pecah. Korban dikejar oleh kelompok Tawuran TOM hingga tersudut. Salah satu dari kelompok tawuran TOM melayangkan celurit ke arah korban.
"Korban berusaha menangkis mengunakan tangannya yang kemudian menyebabkan tangan kirinya putus terkena celurit," tuturnya.
Selanjutnya, lawan tawurannya tersebut langsung kabur. Sementara korban dalam kondisi tangan terputus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M Djamil Padang.
"Kita sudah mendatangi rumah sakit tersebut dan kami juga sudah memberitahukan kepada orang tua korban untuk menindaklanjuti kejadian ini," katanya.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Besaran Zakat Fitrah Kota Padang 2025, Lengkap dengan Besaran Fidyah
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, Jumat 14 Maret 2025
-
Jadwal Imsak Kota Padang, Jumat 14 Maret 2025
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang 13 Maret 2025, Lengkap dengan Pilihan Menu Berbuka!
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, Rabu 12 Maret 2025
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
Terkini
-
7 Link DANA Kaget Asli Terbaru, Klaim Saldo Gratismu Sekarang Juga!
-
Irsyad Maulana Pulang ke Semen Padang FC, Kabau Sirah Juga Gaet Bek Portugal Jelang Liga 1 2025/2026
-
Menpora Dito Ariotedjo Dorong Pencak Silat Jadi Daya Tarik Pariwisata Sumbar, Ini Alasannya
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!
-
Anak Harimau Sumatera Mati di TMSBK Bukittinggi, Diduga Kelainan Genetik