SuaraSumbar.id - Jumlah kunjungan wisatawan ke Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), pada semester I tahun 2024 tercatat sebanyak 1.605.109 orang.
Angka ini menunjukkan penurunan dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2023, di mana jumlah wisatawan mencapai 1.653.481 orang.
Penurunan ini disebabkan oleh putusnya akses jalan nasional Padang-Bukittinggi akibat bencana banjir bandang pada 11 Mei 2024.
Jalan yang terputus tersebut mengakibatkan wisatawan yang ingin menghabiskan waktu libur sekolah di Kota Padang, memilih untuk membatalkan rencana dan mengalihkan tujuan ke daerah lain.
Kadis Pariwisata Padang Yudi Indra Syani mengatakan, semester I tahun 2024 jumlah kunjungan wisatawan berkurang sekitar 50 ribu wisatawan jika dibanding periode yang sama tahun 2023.
"Akses jalan nasional yang terputus total di Lembah Anai, Kabupaten Tanah Datar, menjadi salah satu penyebab berkurangnya jumlah wisatawan ke Padang saat musim libur sekolah," katanya melansir Antara, Minggu (21/7/2024).
Selain itu, jalan alternatif yang yaitu Padang-Bukittinggi via Malalak dan Padang-Bukittinggi via Sitinjau Lauik juga sering macet akibat tingginya mobilitas kendaraan.
Meskipun terjadi penurunan di semester I, Pemkot Padang optimis target kunjungan wisatawan di tahun 2024 masih bisa tercapai, yaitu 3,6 juta. Hal ini didasari oleh pulihnya akses jalan Padang-Bukittinggi dan berbagai agenda wisata yang telah disiapkan untuk menarik wisatawan.
"Untuk meningkatkan kunjungan wisata hingga akhir tahun, Pemkot Padang telah menyiapkan sejumlah agenda wisata di antaranya Festival Siti Nurbaya pada Agustus 2024, juga ada pameran benda peninggalan Nabi Muhammad dan Festival Serak Gulo pada akhir tahun," katanya.
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
BNI Indonesias Horse Racing 2025 Sukses Kolaborasikan Hiburan dan Pariwisata
-
Eks Manchester United Sentil Mertua Arhan: Bicara Mafia Tapi Gaji Saya Belum Dibayar!
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
7 Makanan Khas Indonesia di Peringkat 50 Street Food Terbaik Dunia Versi TasteAtlas, Ingin Mencoba?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Banun Kinantan, Nama Bayi Harimau Sumatera yang Lahir di TMSBK Bukittinggi!
-
Klik Link DANA Kaget Aktif Hari Ini, Waspada Jebakan Penipu dan Ini Cara Amannya!
-
Kapan Tol Padang-Sicincin Beroperasi Penuh? Ini Jawabannya
-
DANA Kaget 18 April 2025: Siapa Cepat Dia Dapat, Klaim Saldo Gratis Sekarang!
-
Wacana Sumatera Barat Jadi Daerah Istimewa Minangkabau Menguat Lagi, Ini Alasan dan Dasarnya!