SuaraSumbar.id - Jelang menyongsong Liga 1 2024-2025, Semen Padang FC agendakan tiga kali pertandingan uji coba di Stadion Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) Jakarta. Uji coba berguna untuk memperkuat skuad "Kabau Sirah".
"Kemungkinan akan ada tiga pertandingan uji coba, dan kita berharap bisa bermain di Stadion STIK," kata CEO Semen Padang FC, Win Bernadino, Rabu (17/7/2024).
Sebelum melakoni laga uji coba tersebut, Semen Padang FC menggelar pemusatan latihan di Jakarta pada minggu ketiga Juli 2024.
"Jadi, dalam waktu dekat jadwal tim itu melakukan training center di Jakarta," ujar dia.
Win mengatakan, pemusatan latihan yang direncanakan di Stadion STIK sekaligus menjadi kesempatan bagi Semen Padang FC untuk mengenali dan beradaptasi dengan stadion yang terletak di bilangan Jakarta Selatan tersebut.
Sebab, sementara waktu Semen Padang FC akan bermarkas di Stadion STIK menyusul renovasi Stadion Gor Haji Agus Salim, Kota Padang dalam menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2024-2025.
"Kemungkinan besar dua pertandingan home kita di Stadion STIK," katanya.
Berdasarkan jadwal yang didapatkan Win, pertandingan ketiga home Semen Padang FC dilaksanakan pada minggu ketiga September 2024. Di saat bersamaan manajemen klub memperkirakan di awal September Stadion Gor Haji Agus Salim sudah bisa digunakan.
Akan tetapi, sambung dia, tiga pertandingan awal Semen Padang FC dipastikan tanpa penonton atau suporter. Hal itu merupakan imbas dari sanksi yang dijatuhkan Komisi Disiplin Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) terhadap Semen Padang FC.
Sanksi tersebut imbas kericuhan yang dilakukan suporter pada laga final Liga 2 yang mempertemukan Semen Padang FC dengan PSBS Biak. Manajemen berharap kejadian serupa tidak kembali terulang saat digelarnya Liga 1 musim 2024-2025. (Antara)
Berita Terkait
-
BRI Super League: Persebaya Menang Tipis, Isyaratkan Target Tiap Laga
-
Irsyad Maulana Tetap Bersyukur Meski Semen Padang Gagal Raih Poin Sempurna
-
Tekad Semen Padang Teruskan Tren Positif, Ini Komentar Eduardo Almeida
-
BRI Super League: Dewa United Terpeleset, Semen Padang FC Beri Kejutan!
-
Jadwal BRI Super League Hari Ini: Semen Padang FC vs Dewa United, Malut United vs Bali United
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Wings Air Resmi Buka Penerbangan Padang-Sibolga, Kapan Mulai Beroperasi?
-
Bareskrim Sorot Tambang Ilegal di Sumbar, Tim Sudah Turun!
-
Air Sinkhole di Limapuluh Kota Tercemar Bakteri E-Coli, Tak Layak Konsumsi!
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu