SuaraSumbar.id - Petugas Satpol PP Kota Padang mengamankan lima remaja putri yang kedapatan sedang berkumpul di area minim penerangan di sekitar Masjid Al-Hakim, Kota Padang.
Penangkapan tersebut terjadi pada Senin dini hari, tanggal 10 Juni 2024, sebagai bagian dari upaya peningkatan ketertiban umum dan keamanan di kawasan tersebut.
Kepala Satpol PP Kota Padang, Chandra Eka Putra, menjelaskan bahwa penangkapan ini merupakan hasil dari patroli rutin yang dilakukan oleh petugas.
"Petugas kami menemukan sekelompok remaja di tempat yang remang-remang dan langsung mengamankan mereka untuk mencegah terjadinya tindakan yang tidak diinginkan," ungkapnya, dikutip Selasa (11/6/2024).
Setelah diamankan, ke lima remaja tersebut dibawa ke Markas Komando Satpol PP Kota Padang untuk proses lebih lanjut.
"Kami telah memanggil keluarga atau wali dari remaja-remaja tersebut untuk datang. Mereka kemudian diserahkan kepada Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) untuk didata dan diproses sesuai dengan prosedur yang berlaku," tambah Chandra.
Kasus ini menarik perhatian publik terhadap isu keamanan di area publik, khususnya di tempat-tempat yang minim penerangan.
Satpol PP Kota Padang terus berkomitmen untuk menjaga ketertiban dan keamanan umum di seluruh kota, dengan memantau aktivitas di lokasi-lokasi strategis dan berpotensi gangguan.
Kontributor : Rizky Islam
Baca Juga: Beraksi Lewat Medsos, 3 Pria Terduga LGBT Diciduk Satpol PP Bukittinggi
Berita Terkait
-
Beraksi Lewat Medsos, 3 Pria Terduga LGBT Diciduk Satpol PP Bukittinggi
-
Hitung Mundur Pilwako Padang 2024: 171 Hari Menuju Pemimpin Baru!
-
Ngamar Bukan Suami Istri, 3 Pasangan di Padang Digelandang Satpol PP
-
Waspada! Harga Cabai Merah Meroket Jelang Idul Adha di Padang
-
Masjid Al Hakim Jadi Lokasi Penangkapan 5 Wanita oleh Satpol PP Padang, Ada Apa?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
6 Manfaat Konsumsi Kunyit untuk Kesehatan, Anti Radang hingga Jaga Otak!
-
Mendagri Sorot Dampak Serius Banjir Bandang di Sumbar, Ganggu Jalan Nasional hingga Ekonomi Warga
-
Benarkah Duduk Lama Main HP di Toilet Picu Ambeien? Ini Penjelasan Dokter
-
Kapan Bansos BPNT Tahap 1 Tahun 2026 Cair? Ini Nominal dan Cara Mengeceknya via HP
-
Mendagri Sebut Bencana Sumbar Tak Separah Aceh dan Sumut, Tito: Masih Relatif!