SuaraSumbar.id - Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) menyarankan warga perantau yang hendak pulang kampung ke Ranah Minang merayakan Lebaran 2024, agar mudik lebih awal. Hal itu dilakukan demi keamanan dan kelancaran perjalanan.
"Jika memang memungkinkan sebaiknya warga mudik lebih awal demi mengurangi penumpukan arus lalu lintas," kata Wakil Kepala Polda Sumbar Brigjen Pol Gupuh Setiyono, Rabu (3/4/2024).
Ia mengatakan, pemudik tidak perlu menunggu-nunggu waktu pulang karena dikhawatirkan malah bertemu dengan masa puncak arus mudik Lebaran 2024.
Gupuh mengutip survei Kemenhub RI 2024 yang memperkirakan potensi pergerakan masyarakat pada Lebaran kali ini sebesar 193,6 juta orang, atau meningkat 56,4 persen dibandingkan 2023.
Oleh karenanya akan terjadi penumpukan yang luar biasa jika pemudik menunda-nunda, lalu berangkat pada suatu hari yang sama.
"Jika memang sudah ada waktu untuk mudik maka segeralah mudik, prinsipnya lebih awal lebih baik demi mengantisipasi penumpukan arus kendaraan," katanya.
Sementara itu, Direktur lalu Lintas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Nur Setiawan memperkirakan puncak arus mudik di Provinsi Sumbar akan terjadi pada 5-7 April.
Demi memastikan kelancaran arus lalu lintas, pihak Ditlantas Polda Sumbar telah melakukan berbagai langkah persiapan dan strategi.
Salah satunya adalah pemberlakuan sistem satu jalur (one way) antara Padang dengan Bukittinggi ataupun sebaliknya.
Penerapan rekayasa lalu lintas dari Kota Padang menuju Bukittinggi maupun sebaliknya itu berlaku efektif pada 7 April hingga 15 April 2024.
Pada bagian lain untuk melayani para pemudik, Polda Sumbar mendirikan 91 pos yang terdiri dari 42 pos pengamanan, 45 pos pelayanan, dan 4 pos terpadu. (Antara)
Berita Terkait
-
Pembunuh Gadis Penjual Gorengan Ditangkap, Polda Sumbar Penuh Kiriman Karangan Bunga
-
Detik-detik Pembongkaran Makam Afif Maulana Pelajar SMP Tewas di Padang, Disaksikan Kompolnas hingga LPSK
-
Serahkan Surat Izin Ekshumasi, Sufmi Dasco Minta Polemik Kasus Afif Maulana Tak Berkepanjangan
-
DPR Pastikan Polisi Terbitkan Surat Ekshumasi Jenazah Afif Maulana
-
Keluarga Pelajar SMP Tewas di Padang Mengadu ke DPR RI: Kami Tak Ikhlas Penganiaya Afif Maulana Tidak Terungkap!
Tag
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Warga Diimbau Hindari Jalur Rawan Longsor dan Banjir di Pasaman
-
HOAKS! Arema FC Bantah Keras Rumor Depak Choi Bo-kyeong
-
Banjir Landa Dua Kecamatan di Aceh Jaya, Ratusan Warga Mengungsi"
-
3 Desa di Subulussalam Aceh Dilanda Banjir, Rumah Warga Terendam
-
Harimau Sumatera 'Gadih Mudiak Aie' Dievakuasi dari Kandang Jebak, Begini Kondisinya!