SuaraSumbar.id - Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta Semen Padang FC dan Asosiasi Kota PSSI Padang membenahi Stadion Haji Agus Salim jelang bergulirnya Liga 1 musim 2024-2025.
Hal itu dinyatakan Erick saat berkunjung ke Padang pada Rabu (6/3/2024). Saat ini, PSSI mendorong seluruh stadion klub sepak bola di Indonesia yang digunakan Liga 1 Indonesia musim 2024-2025 segera merenovasi diri sesuai standar FIFA.
Semen Padang FC kembali ke Liga 1 musim ini. Sayangnya, kandang Semen Padang FC belum memenuhi standar FIFA.
Erick Thohir agak pesimis dengan kondisi kandang Semen Padang FC yang belum memenuhi standar FIFA.
"Sulit ya untuk masuk standar Liga 1. Tadi saya mengecek lokernya dan ternyata harus direnovasi," kata Erick.
Erick berharap pemangku kepentingan terkait segera melakukan gerak cepat sebelum Liga 1 musim depan digelar.
Apabila renovasi tidak terlaksana sebelum Juli 2024, PSSI menyarankan Semen Padang FC merampungkannya pada musim 2025-2026, salah satunya lewat bantuan pemerintah pusat.
Penasihat Semen Padang FC, Andre Rosiade mengatakan, jika renovasi Stadion Haji Agus Salim tidak selesai sebelum Liga 1 musim 2024-2025 bergulir, maka otomatis klub kebanggaan Ranah Minang itu akan menjadi klub tanpa kandang.
"Mendengar keterangan Ketua PSSI sudah jelas Gor Haji Agus Salim ini tidak lolos verifikasi di Liga 1. Artinya, kemungkinan Semen Padang akan menjadi tim musafir atau bermain di luar Sumatera Barat," kata Andre. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Kelakar AHY Soal Indonesia Tak Lolos Piala Dunia: Menpora Hubungi Ketum PSSI!
-
Berhasil Bikin Patrick Kluivert Dipecat? Andre Rosiade Bantah Ingin Gantikan Erick Thohir
-
5 Dampak Jika Erick Thohir Mundur dari PSSI Usai Gagal ke Piala Dunia 2026
-
3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
-
Ratu Tisha Kemana Sekarang? Viral Diminta Gantikan Erick Thohir Jadi Ketum PSSI
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
CEK FAKTA: AS Larang Sertifikasi Halal di Indonesia, Benarkah?
-
4 Cara Sehatkan Bibir Walau Rutin Pakai Lipstik Matte, Perempuan Harus Tahu!
-
5 Lipstik Anak Muda Terbaru, Multifungsi dan Bikin Tampilan Segar
-
9 Lipstik Matte untuk Semua Warna Kulit, Teruji Tahan Lama
-
CEK FAKTA: Purbaya Naikkan Gaji Pensiunan 12 Persen dan Cair 30 Januari 2026, Benarkah?