SuaraSumbar.id - Warga Agam, Sumatera Barat (Sumbar), yang diserang buaya muara aliran Batang Masang, akhirnya ditemukan meninggal dunia. Korban bernama Nongki (30), warga Masang, Nagari Tiku Limo Jorong, Kecamatan Tanjung Mutiara.
Korban ditemukan pada Kamis (7/3/2024) atau sehari setelah dilaporkan hilang diterkam buaya pada Rabu (6/3/2024) siang.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Agam, Ichwan Pratama Danda mengatakan, mayat korban ditemukan sekitar 2,5 kilometer dari lokasi ia dilaporkan diterkam buaya.
"Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dalam kondisi mengapung," katanya.
Menurutnya, korban ditemukan oleh tim gabungan dari BPBD Agam, TNI, Polri, PMI Agam, Basarnas, pemerintah nagari dan masyarakat.
Jasad korban langsung dievakuasi dan dibawa ke rumah duka tidak jauh dari lokasi sungai tersebut. "Rencananya korban langsung dimakamkan di makam keluarga tidak jauh dari rumahnya," katanya.
Peristiwa berawal saat Nongki pergi mencari lokan bersama enam orang temannya di Batang Masang pada Rabu (6/3/2024) sekitar pukul 14.30 WIB.
Saat menyelam, korban tidak naik ke permukaan dan teman korban melihat Nongki diseret buaya 100 meter dari lokasi kejadian.
"Teman korban juga melihat buaya menyeret korban yang kedua kali dengan jarak 400 meter dari lokasi kejadian," katanya.
Ia mengakui mendapatkan laporan dari warga sekitar pukul 15.00 WIB dan langsung menurunkan tim untuk mencari korban.
Setelah dilakukan pencarian oleh tim gabungan, korban tidak ditemukan, sehingga pencarian korban dilanjutkan pada Kamis (7/3/2024) dan korban ditemukan pagi hari.
"Saya mengimbau warga untuk meningkatkan kewaspadaan saat berada di sungai, agar tidak menjadi korban serangan buaya muara," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Detik-detik Anak 10 Tahun Diterkam Buaya di Depan Mata Keluarga
-
Ngeri! Bocah 5 Tahun Hilang Diterkam Buaya Saat Mandi di Bekas Tambang Timah
-
Detik-detik Warga Agam Bertemu Harimau Sumatera Saat Buru Babi, Tubuh Gemetar di Atas Pohon Setinggi 15 Meter!
-
Tragis! Bocah 13 Tahun Tewas Diterkam Buaya di Pulau Buru
-
Hari Pertama Lebaran, Lansia di Kalbar Diterkam Buaya saat Wudu di Parit
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional
-
BRI Serukan Pembiayaan UMKM Berkelanjutan di Forum Global WEF Davos 2026
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi