SuaraSumbar.id - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan klarifikasi terhadap komentarnya tentang debat capres Pilpres 2024, terutama kritiknya soal banyaknya serangan personal.
Jokowi menekankan, komentarnya ditujukan untuk introspeksi ketiga calon presiden dan evaluasi untuk perbaikan ke depan.
Pernyataan ini disampaikan Jokowi di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, pada Selasa, 9 Januari 2024, sebagai tanggapan atas pertanyaan yang muncul setelah capres nomor urut 1 Anies Baswedan menanggapi komentar Jokowi sebelumnya.
Jokowi mengatakan, "Saya berbicara untuk ketiga calon, dan untuk perbaikan ke depan juga."
Baca Juga: Jokowi Kritik Serangan Personal di Debat Capres, Ganjar: Saya Nyerang Program
Presiden menegaskan bahwa tujuannya bukan untuk mendiskreditkan calon tertentu, melainkan sebagai bentuk introspeksi dan evaluasi bagi semua pihak.
"Untuk introspeksi kita semuanya, untuk evaluasi kita semuanya. Saya tidak berbicara satu calon atau dua calon," ujarnya.
Sebelumnya, Anies Baswedan menyatakan keheranannya atas komentar Jokowi mengenai debat capres.
Anies, yang berbicara kepada wartawan di Gorontalo pada Senin, 8 Januari 2024, mengatakan bahwa apa yang dibahas dalam debat adalah mengenai kebijakan, dan publik bisa melakukan penilaian atas kebijakan-kebijakan tersebut.
"Semuanya adalah tentang kebijakan. Bisa direview ulang kok, apa yang kemarin dibahas," kata Anies.
Baca Juga: Prabowo Ngaku Kecewa, Kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo Membalas
Anies juga mengaku terkejut dengan komentar Presiden Jokowi terkait debat tersebut, mempertanyakan mengapa presiden ikut memberikan komentar terhadap evaluasi debat pilpres.
Berita Terkait
-
Disebut Tak Pantas Puji-puji 'Hidup Jokowi', Eks Aktivis 98 Murka hingga Tantang Prabowo Lakukan Ini
-
PSN Prabowo: Antara Ambisi Ekonomi dan Bayang-Bayang Ketidakpastian
-
Tuding Korupsi Merajalela di Era Jokowi, Faizal Assegaf Sebut Bersatunya Rakyat dan TNI Jadi Solusi Darurat
-
Bakal Salat Idul Fitri di Jakarta, Gibran Dahulukan Sungkem ke Prabowo Ketimbang ke Jokowi di Solo
-
Faizal Assegaf Serukan Gerakan Mahasiswa Konsisten dengan Isu 'Adili Jokowi', Ini Alasannya
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Jalan Tol Padang-Sicincin Dibuka Saat Mudik Lebaran 2025, Ini Penjelasan Hutama Karya
-
Kejar-kejaran dengan Polisi, Kurir Ganja 26 Kg Diringkus di Pasaman Barat, 1 Pelaku Residivis!
-
Daftar 7 Kapolres Baru di Polda Sumbar, Lengkap dengan 10 PJU Baru!
-
Kronologi Anggota Satpol PP Padang Tewas Ditabrak Mobil di Pariaman
-
Kamera Galaxy S25 Ultra-Galaxy AI Terbaru Hasilkan Foto Arsitektur Epik