SuaraSumbar.id - Pasangan capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin (AMIN) membagikan program dalam merawat, melestarikan dan memajukan budaya di Indonesia.
Lewat unggahan di akun X miliknya, Anies Baswedan menyampaikan jika budaya merupakan sebuah tradisi kehidupan yang tidak hanya diwariskan.
"Budaya merupakan sebuah tradisi kehidupan yang bukan hanya diwariskan dan dilestarikan, namun juga dimajukan secara terus menerus," tulisnya dilihat Senin (8/1/2024).
Anies melanjutkan, kelompok budayawan memiliki peran penting dalam peradaban.
"Dalam hal ini, budayawan memiliki peran penting menjadi penyambung dari generasi ke generasi," ungkap Anies.
Oleh sebab itu, AMIN memiliki misi untuk memberikan kesejahteraan kepada kelompok masyarakat budayawan, sehingga tradisi dapat terus kita sambung ke generasi penerus.
Adapun misi AMIN diantaranya yakni seniman tangguh dan para tokoh budayawan dimuliakan, pemerintah menghubungkan swasta/BUMN dengan seniman, untuk menjamin kemitraan dan dukungan yang berkelanjutan.
Ada juga dana abadi kebudayaan jumlahnya makin besar. pemanfaatannya makin beragam. Kemudian, beasiswa khusus untuk seniman dan budayawan diperluas.
AMIN juga punya program pemerataan pendidikan seni dan budaya, kesempatan belajar bersama maestro. Pusat-pusat budaya dibangun dan dikembangkan di banyak daerah di indonesia, dihidupkan dengan kolaborasi bersama komunitas.
Selanjutnya, ruang pertunjukan berjenjang dari daerah hingga nasional, revitalisasi museum dan kawasan cagar budaya. Dan dukungan dari pemerintah, BUMN dan swasta bagi kegiatan budaya dan pertunjukan kesenian.
Dokumen lengkapnya bisa dibaca di s.id/VMAMIN, atau bisa baca juga poin-poinnya di situs aminajadulu.com.
Berita Terkait
-
Pemulihan Ekonomi Pasca-Bencana Sumatra, Cak Imin Dorong Aceh Bangkit Lewat Kopi Gayo
-
Begini Respons Cak Imin Soal Kelakar Prabowo 'PKB Harus Diawasi'
-
Momen Jenaka di Retret Hambalang: Prabowo Minta Koalisi Awasi Terus Cak Imin, Kenapa?
-
Bahlil Lahadalia Jamu Cak Imin dan Zulhas Hingga Dasco di Kediamannya, Bahas Apa?
-
Tak Hanya MUI, KH Maruf Amin Juga Mundur dari Ketua Dewan Syuro PKB, Ini Alasannya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Benarkah Air Sinkhole Limapuluh Kota Bisa Sembuhkan Penyakit? Ini Wanti-wanti Badan Geologi
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan
-
7 Lipstik Terbaik Usia 50-an, Rahasia Bibir Tetap Lembap dan Tampak Muda!