SuaraSumbar.id - Calon presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan akan berkunjung ke Sumatera Barat (Sumbar), pada Rabu 3 Januari 2024. Kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta ini untuk menghadiri diskusi bersama masyarakat dan anak muda bertajuk 'Desak Anies'.
Acara akan digelar di Istana Basa Pagaruyung, Jalan Sutan Alam Bagagarsyah, Pagaruyung, Kabupaten Tanah Datar, pukul 09.30 WIB. Hal tersebut terlihat dalam unggah akun Instagram @ubahbareng dilihat SuaraSumbar.id, Selasa (2/1/2023).
"Undangan terbuka untuk kito yang punyo uneg-uneg ke Anies Baswedan. Jan sampai diam, kini paralu didesak supayo keresahan kito dapek di jawek," tulis dalam unggahan.
"Pado kesempatan kini, mari kito #DesakAnies untuak sagalo hal yang indak salasai dan butuh #JawabAnies. Saksikan Rabu, 3 Januari 2024 YouTube live stream Official Channel Anies Baswedan," sambungnya.
Sebelumnya, Juru Bicara Timnas AMIN Billy David mengatakan program 'Desak Anies' merupakan terobosan baru dalam berdemokrasi di Indonesia.
"Desak Anies dianggap sebagai terobosan baru demokrasi di Indonesia," katanya melansir Antara.
Menurutnya, program diskusi ini mampu menumbuhkan kepedulian anak muda terhadap isu politik. Hal tersebut terbukti dari antusiasme tinggi dari masyarakat yang juga aktif membahas 'Desak Anies' di media sosial.
"Seminggu terakhir mengalami pertumbuhan yang signifikan, bahkan tren percakapan di media sosial mengalahkan bahwa percakapan gemoy. Momentum ini tumbuh secara organik, baik oleh influencer, artis, aktivis, maupun netizen umumnya," ujarnya.
Meski menyasar anak muda, kata Billy, isu yang dibahas dalam acara itu sangat luas, sehingga hal itu bisa memberikan pengetahuan baru kepada masyarakat.
Oleh karena itu, pihaknya tengah mendorong program Desak Anies untuk dapat direalisasikan di banyak tempat sehingga dapat menyasar audiens yang lebih luas.
Berita Terkait
-
Menelisik Kiprah Ki Hadjar Dewantara dalam Pendidikan dan Politik Indonesia
-
Lebaran ke Megawati hingga Jokowi, Didit Disebut Jadi Kekuatan 'Soft Politics' Presiden Prabowo
-
Waketum PAN Terang-terangan Puji Didit Prabowo Temui Megawati: Meneduhkan Dinamika Politik
-
Siapa yang Paling Menghibur? Prabowo dan Anies Ikut Tren Joget Velocity
-
Jalan Terjal Politik Ki Hajar Dewantara: Radikal Tanpa Meninggalkan Akal
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
Terkini
-
Daftar 5 Ruas Tol Trans Sumatera Gratis Arus Balik Lebaran 2025, Tol Padang-Pekanbaru Paling Sibuk!
-
Kronologi Nenek dan 2 Cucu Hilang di Pantai Tiku Agam hingga Ditemukan Seperti Ini
-
4 Tips Aman Berkendara Saat Arus Balik Lebaran 2025 dari Polda Sumbar
-
BRI Raih Penghargaan Best Social Loan di The Asset Triple A Awards 2025
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran