SuaraSumbar.id - Seorang nelayan di Kota Padang, Abadi (61), mendapatkan hadiah umrah dari Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi. Hadiah tersebut merupakan buah dari kegigihannya membersihkan sampah di pantai Padang.
Dalam satu tahun terakhir, Abadi berhasil mengumpulkan 7.958 kilogram sampah laut.
"Penghargaan ini diberikan untuk memotivasi masyarakat agar lebih peduli terhadap kebersihan pantai dan laut di Sumbar," katanya, dikutip dari Antara, Kamis (28/12/2023).
Ia mengatakan, laut adalah kekayaan alam yang dimiliki oleh Indonesia yang akan diwariskan kepada anak dan cucu. Karena itu menjadi kewajiban bagi semua pihak untuk menjaga kelestariannya.
Menurutnya salah satu upaya yang dilakukan Pemprov Sumbar untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk menjaga kebersihan pantai dan laut itu adalah dengan memberikan penghargaan.
"Ini sesuai dengan janji kami sebelumnya. Bagi masyarakat yang peduli dengan kebersihan pantai dan laut akan diberangkatkan umroh. Tahun ini Pak Abadi sebagai nelayan pengumpul sampah terbanyak mendapatkan penghargaan ini," katanya.
Ia mengatakan pemberian penghargaan itu tidak hanya dilakukan pada tahun ini, tetapi akan berlanjut pada tahun-tahun berikutnya.
Sementara itu Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Sumbar, Reti Wafda mengatakan penghargaan yang diberikan tersebut merupakan komitmen Pemprov Sumbar untuk menjaga laut.
Komitmen itu menurutnya mengantarkan Gubernur Mahyeldi sebagai satu dari tiga gubernur di Indonesia yang menerima penghargaan dari Menteri Kelautan dan Perikanan terkait komitmen pengelolaan sampah laut pada 2023.
Penerima hadiah umrah, Abadi (61) mengungkapkan kebahagiaan atas penghargaan yang diberikan. Ia berharap hal itu bisa terus berlanjut sehingga makin banyak orang termotivasi untuk membersihkan pantai.
Abadi berhak menerima penghargaan dari Pemprov Sumbar atas dedikasinya membersihkan sampah di Pantai Muaro Lasak Padang dalam setahun terakhir. (Antara)
Berita Terkait
-
Pantai Padang Betuah, Jadi Spot Terbaik untuk Hunting Foto Instagramable
-
Berapa UMP Sumbar 2025? Kenaikannya Tak Sampai Rp 200 Ribu!
-
KPU Warning Cagub Sumbar yang Berstatus Kepala Daerah: Wajib Cuti Pilkada 2024, Jangan Pakai Fasilitas Negara!
-
Gubernur Sumbar Desak Cabut Aturan Lepas Jilbab Paskibraka di IKN: Melecehkan Ajaran Agama dan Melanggar Konstitusi!
-
Baliho Audy Joinaldy dan Arief Muhammad Ramai di Kota Padang, Sinyal Duet Maju Pilgub Sumbar 2024?
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
Hantam Joao Pedro di Final Piala Dunia Antarklub, Luis Enrique: Saya Bodoh
-
7 Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
Terkini
-
41 Ribu Klaster Usaha Tumbuh Bersama BRI Lewat Pembiayaan dan Literasi Finansial
-
5 Desain Kamar Tidur 3x4 Minimalis yang Estetik, Dijamin Nyaman Sekali!
-
10 Desain Rumah Minimalis 2 Lantai Tampak Depan, Cocok untuk Keluarga Modern!
-
5 Cara Tingkatkan Energi Saat Kurang Tidur, Dijamin Tetap Produktif!
-
Semen Padang FC Surati TNI Demi Ikram Algiffari Tetap Jadi Kiper Musim 2025-2026