SuaraSumbar.id - Jajaran Polresta Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar) menggelar operasi pengamanan daerah di masa kampanye Pemilu 2024. Kepolisian memastikan kondisi kondusif terjaga di wilayah hukum yang meliputi Kota Bukittinggi dan sebagian Kabupaten Agam.
“Kita semua memiliki tugas besar dalam mengamankan masa kampanye pemilu 2024. Kedepankan profesionalisme dan netralitas dalam menjalankan tugas. Jaga keamanan dan ketertiban masyarakat agar proses kampanye berjalan lancar dan damai,” kata Kabag Ops Polresta Bukittinggi Kompol Afrides Roema, Jumat (1/12/2023).
Polresta Bukittinggi menggelar kegiatan pengamanan rangkaian agenda Pemilu 2024 di masa kampanye, dengan mengumpulkan semua anggota kepolisian dalam Apel Gabungan.
"Apel ini untuk memberikan pengarahan tentang tugas dan tanggung jawab mereka dalam pelaksanaan pengamanan kampanye pemilu, operasi dilakukan siang dan juga malam hari," kata Afrides.
Ia secara langsung memberikan instruksi kepada seluruh personel yang akan terlibat dalam kegiatan pengamanan masa kampanye untuk memastikan kenyamanan warga Kota Bukittinggi dan sekitarnya.
Menurutnya, Polresta Bukittinggi telah merencanakan strategi keamanan yang matang untuk mengantisipasi potensi kerawanan selama masa kampanye.
"Berbagai langkah keamanan seperti patroli intensif tiga pilar bersama TNI dan Satpol PP, penjagaan tempat-tempat penyelenggara pemilu, serta pengaturan lalu lintas untuk menjamin tahapan kampanye berjalan dengan aman dan tertib," katanya.
Kabag OpsPolresta mengungkap lima lokasi awal kampanye yang berlangsung di wilayah hukum Polresta Bukittinggi, tiga di wilayah kota Bukittinggi dan dua di wilayah Agam Timur.
Ia mengharapkan kegiatan pengamanan yang dilakukan oleh Polresta Bukittinggi dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi semua masyarakat yang sedang berada dalam masa kampanye pemilu serta dapat berjalan dengan sukses dan berintegritas.
"Polresta Bukittinggi siap dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya demi terciptanya pelaksanaan pemilu yang adil, transparan, dan damai. Masyarakat diimbau untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban, serta turut berpartisipasi aktif dalam pemilu demi menentukan masa depan bangsa yang lebih baik," pungkasnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Aturan Kampanye Pemilu 2024, Caleg dan Capres Perhatikan 9 Larangan Ini
-
Panglima TNI Minta Purnawirawan Tak Pakai Pelat dan Kendaraan Dinas Saat Ikut Kampanye Pemilu 2024
-
Bawaslu Izinkan Parpol Pasang Bendera dan Nomor Urut Sebelum Masa Kampanye Pemilu 2024
-
Nikah Sirih Tanpa Izin Istri Pertama, Dokter di Bukittinggi Jadi Tersangka Kasus Poligami
-
Serba Serbi Jelang Pemilu 2024, dari Proyek Ambisius hingga Jumlah Hari Kampanye Berkurang
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kejar-kejaran dengan Polisi, Kurir Ganja 26 Kg Diringkus di Pasaman Barat, 1 Pelaku Residivis!
-
Daftar 7 Kapolres Baru di Polda Sumbar, Lengkap dengan 10 PJU Baru!
-
Kronologi Anggota Satpol PP Padang Tewas Ditabrak Mobil di Pariaman
-
Kamera Galaxy S25 Ultra-Galaxy AI Terbaru Hasilkan Foto Arsitektur Epik
-
Nikmati Fasilitas Pembayaran Digital Eksklusif di Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025: Momen Spesial Ramadan