Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Senin, 13 November 2023 | 19:09 WIB
Ilustrasi mayat, jenazah. [Envato]

SuaraSumbar.id - Penemuan mayat seorang perempuan tergantung di lemari sebuah kamar penginapan di kawasan Padang Pasir, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, bikin gempar. Peristiwa itu terjadi Senin (13/11/2023).

Plt Kapolsek Padang Barat, AKP Yudarman, membenarkan kabar tersebut. Menurutnya, perempuan yang diduga bunuh diri itu berinisial SIPS (25). Ia tercatat sebagai warga Pariaman Tangah, Kota Pariaman.

"Kami terima laporan sekitar pukul 13.00 WIB. Korban ditemukan meninggal dunia dan diduga gantung diri," katanya.

Peristiwa ini awalnya diketahui oleh salah karyawan penginapan tersebut. Saksi mengetok pintu kamar korban untuk memberitahukan waktunya cek out, namun tidak ada sahutan dari dalam.

Kemudian, saksi lagi-lagi mengetok pintu kamar dan masih tidak ada jawaban. Kemudian saksi memberi tahu kepada pemilik penginapan.

"Gegara tak ada respon, saksi melihat ke dalam kamar dari jendela belakang kamar dengan cara memanjat. Setelah dilihat ke dalam, saksi melihat korban tergantung di lemari pakaian," jelasnya.

Usai mendapatkan laporan dan tiba di TKP, petugas kepolisian pun membuka paksa pintu tersebut hingga menemukan korban sudah tidak bernyawa.

Dari hasil olah TKP, kata AKP Yudarman, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Pihaknya hanya menemukan tanda-tanda seorang bunuh diri.

"Setelah dievakusi, jasad korban langsung di bawa ke RS Bhayangkara untuk dilakukan visum luar," katanya.

Catatan Redaksi:

Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.

Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.

Kontributor : B Rahmat

Load More