SuaraSumbar.id - Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), dijadwalkan berkunjung ke Sumatera Barat (Sumbar) hari ini, Rabu (25/10/2023).
Ada sejumlah agenda Presiden Jokowi ke Sumbar. Mulai dari meresmikan Bandara Rokot Mentawai hingga meninjau gudang Bulog di Kota Padang. Jika tidak ada perubahan, Jokowi juga akan melihat aktivitas Pasar Rakyat Pariaman.
Bersamaan dengan hari kunjungan Jokowi ke Sumbar, putra sulungnya Gibran Rakabuming Raka juga akan mendaftar ke KPU untuk Pilpres 2024 mendatang.
Diketahui, Gibran dipinang menjadi Cawapres Prabowo Subianto oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM). Informasinya, sebelum daftar ke KPU, Gibran dijadwalkan bertemu Prabowo di kediaman Ketum Gerindra itu di Jalan Kertanegara, Jakarta.
Baca Juga: Rombongan Prabowo-Gibran Diprediksi Bikin Macet Jakarta Besok, Gerindra Minta Maaf ke Warga Ibu Kota
Selanjutnya, Prabowo-Gibran bersama para ketua umum partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM) berangkat menuju Hall Indonesia Arena, Gelora Bung Karno (GBK). Di sana, mereka akan menyapa para relawan.
Rombongan Prabowo-Gibran, partai koalisi, dan relawan kemudian berangkat menuju Taman Suropati pada pukul 09:00 WIB.
Setelahnya, rombongan dijadwalkan bergerak menuju Kantor KPU RI diiringi parade atau kirab budaya. Tepat pada pukul 10:00 WIB, Prabowo-Gibran dijadwalkan masuk Kantor KPU RI untuk menyerahkan berkas pendaftaran.
Sekretaris Jenderal DPP Gerindra Ahmad Muzani saat jumpa pers Koalisi Indonesia Maju di Jakarta, Selasa (24/10/2023), meminta maaf warga Jakarta jika rangkaian kegiatan pendaftaran Prabowo-Gibran mengganggu aktivitas.
"Kami mohon maaf jika kegiatan yang menyebabkan kemacetan panjang," katanya. (Antara)
Baca Juga: Daftar ke KPU Besok, Muzani Pastikan Prabowo-Gibran Sudah Izin Presiden dan Ajukan Cuti
Berita Terkait
-
Intip Suasana Kertanegara Jelang Keberangkatan Prabowo-Gibran ke Kantor KPU
-
Antisipasi Kemacetan Imbas Iring-iringan Pendaftaran Prabowo-Gibran, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya!
-
Prabowo Anggap Wajar Dinasti Politik, Ada di Semua Partai Termasuk PDIP
-
Kepala Dipukul dan Punggung Ditendang, Siswa SMP di Lubukbasung Jadi Korban Bully
-
Jokowi Ungkap Hubungan dengan Megawati Usai Gibran Jadi Cawapres Prabowo
Tag
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Damkar Ungkap Kebakaran di Pabrik Karet di Padang Sulit Dipadamkan: Karet Mentah
-
Pabrik Karet di Padang Terbakar, Api Tak Kunjung Padam
-
Gudang Diduga Penimbunan BBM Ilegal Terbakar di Bukittinggi, Disertai Ledakan
-
Sering Pakai Lipstik? Begini Cara Cegah Bibir Kering
-
Kumpulan 5 Link DANA Kaget Aktif Terbaru, Hati-hati Penipuan Tautan Saldo Gratis!