SuaraSumbar.id - Film dokumenter Netflix, ‘Ice Cold’, telah mengubah pandangan banyak orang mengenai kasus pembunuhan yang melibatkan Jessica Wongso.
Meski begitu, jaksa Shandy Handika dan Profesor Eddy Hiariej menegaskan keyakinan mereka bahwa Jessica merupakan pelaku di balik tragisnya kematian Wayan Mirna Salihin.
Dalam sebuah wawancara eksklusif dengan kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo pada 11 Oktober 2023, Profesor Eddy Hiariej mengungkapkan beberapa bukti baru dari kepolisian Australia yang menguatkan dugaan pelibatan Jessica.
Namun, bukti-bukti tersebut bersifat sangat pribadi sehingga tidak dapat dijadikan alat bukti resmi di pengadilan.
Salah satu informasi mengejutkan adalah bahwa sebelum insiden tragis tersebut, Jessica sering menonton film berjudul ‘The Hateful Eight’.
Di dalam film tersebut diceritakan bagaimana seorang karakter membunuh tujuh orang lainnya menggunakan racun sianida dalam kopi.
Tapi bukan hanya itu, berdasarkan temuan digital forensik dari kepolisian Australia, Jessica diketahui kerap melakukan pencarian di internet mengenai racun sianida.
"Jessica seringkali mencari informasi detail tentang sianida di internet," ungkap Prof Eddy, menambahkan lapisan misteri baru dalam kasus kontroversial ini.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Jessica Wongso Kembali Walk Out dari Sidang Permohonan PK, Ini Gara-garanya
-
Profil Muhammad Nuh Al Azhar: Saksi Ahli yang Bikin Jessica Wongso Walk Out di Sidang PK
-
Terpidana Kasus Kopi Sianida Protes Jaksa Hadirkan Ahli, Jessica Wongso Mendadak Walk Out di Sidang PK
-
Begini Momen Jessica Wongso Jalani Sidang PK Jilid 2 Kasus Kopi Sianida
-
Sidang Perdana PK Jessica Wongso Ditunda 29 Oktober 2024
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Soroti Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kompolnas: Perketat Tes Psikologi Personel Pegang Senjata!
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan