SuaraSumbar.id - Satu unit minibus Mitsubishi Mirage BA 1577 SH mengalami kecelakaan tunggal di Penumbangan jelang jembatan besi Jorong Sikabau, Nagari Koto Tinggi, Kecamatan Koto Balingka, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, Selasa (5/9/2023). Dua orang dilaporkan tewas dalam peristiwa tersebut.
Kasat Lantas Polres Pasaman Barat Iptu M. Irsyad Fathur Rahman mengatakan, korban tewas berinisial TDA (25) dan NA (45). "Korban mengalami kecelakaan saat hendak pergi mengajar ke salah satu sekolah," katanya.
Awalnya, mobil yang dikemudikan NA dengan penumpang TDA datang dari arah PT BPP Ujung Gading menuju arah Sikabau untuk mengajar di SMP N 3 Koto Balingka.
Sampai lokasi, mobil yang diduga dengan kecepatan tinggi hilang kendali. Kemudian, mobil melebar ke kanan jalan dan masuk ke dalam aliran parit sedalam 1,5 meter dengan posisi terbalik.
Akibat kejadian itu, NA mengalami luka lebam pada kepala dan korban TDA mengalami luka lebam pada mata kanan. "Kondisi mobil korban rusak parah dengan kaca depan pecah, roda kanan depan dan belakang kempes, spion lepas, spakbor depan lepas," ujarnya.
Saat ini, mobil sudah di evakuasi dan di amankan oleh Pos Pol Lalu Lintas Parit dan korban sudah di bawa ke rumah duka.
"Kami mengimbau kepada warga ketika mengendarai kendaraan agar selalu meningkatkan kehati-hatian dalam berkendaraan di jalan raya," ajaknya. (Antara)
Berita Terkait
-
Media Vietnam Sebut Turkmenistan Bukan Lawan yang Kuat untuk Indonesia, Tapi Faktanya Bisa Bikin Shin Tae-yong Pusing
-
Melaney Ricardo Bongkar Sifat Asli Maxime Bouttier Saat Hadir di Ultah Luna Maya
-
Jamin Pemanggilan Cak Imin di KPK Bukan Politisasi Hukum, Mahfud MD: Muhaimin Tak Dipanggil sebagai Tersangka, Tapi...
-
Pratama Arhan Ogah Leha-leha Meski Timnas Indonesia U-23 Diunggulkan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Masih Layak Beli Honda Jazz GK5 Bekas di 2025? Ini Review Lengkapnya
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
Terkini
-
Kucing Emas Terjerat Perangkap Babi di Pasaman
-
Wanita Hamil Tujuh Bulan Ditangkap Edarkan Sabu di Pesisir Selatan Sumbar
-
Kecelakaan Kereta Minangkabau Ekspres Vs Avanza di Padang, Mobil Terseret Sejauh 200 Meter
-
Polresta Padang Kandangkan 140 Motor dalam Razia Balap Liar, Knalpot Brong dan STNK Target Utama!
-
Gunung Marapi Erupsi 46 Detik, Ancaman Lahar Dingin Tetap Mengintai!