SuaraSumbar.id - Pendakwah Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah akan menggelar kajian kebangsaan lebih besar di Solo, Jawa Tengah (Jateng) pada Oktober 2023.
"Insya Allah, pada Oktober yang seperti acara kemarin (orasi kebangsaan, awal Agustus-red) di sini akan diperbesar," kata Gus Miftah melansir Antara, Jumat (18/8/2023).
Gus Miftah mengatakan bahwa kegiatan itu akan kembali digelar karena banyak pelajar yang belum terakomodasi.
"Banyak anak yang belum tercover. Insyaallah, akan kami hadirkan lebih besar," ucap Gus Miftah.
Kedatangan Gus Miftah sekaligus memberikan undangan acara ulang tahun Ponpes Ora Aji pada 2 September 2023 kepada Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.
"Biasanya Pak Jokowi kirim karangan bunga, ini saya minta kirim anaknya," cetusnya.
Menurut Gus miftah, ada beberapa tokoh publik yang dijadwalkan hadir, salah satunya Menteri BUMN Erick Thohir.
"Banyak (tokoh yang hadir, red.) karena pondok kami terbuka. Katanya Mas Erick Thohir juga akan datang," jelasnya.
Selain itu, pada 8 September 2023, Gus Miftah akan menyelenggarakan konser kebangsaan yang akan dihadiri oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Meski demikian, pada acara tersebut Gus Miftah tidak berencana mengundang Gibran.
"Saya enggak mau Mas Gibran hadir pada acara tanggal 8 September 2023, nanti malah jadi isu," cetusnya.
Sementara itu, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming menyatakan siap menghadiri acara pada 2 September 2023.
"Kalau ada undangan, pasti datang, kecuali kalau tidak diundang," kata Gibran.
Baca Juga: Geger 3 Oknum Polisi Dikabarkan Ditangkap, Terlibat Terorisme Karyawan KAI?
Berita Terkait
-
Gibran Minta PPDB Online Zonasi Dihapus, Apa Gantinya?
-
3 Pemain Liga Malaysia yang Bisa Dibawa Ong Kim Swee ke Persis Solo, Ada Saddil Ramdani
-
Termasuk Saddil Ramdani, Ini 3 Pemain yang Bisa Diboyong Ong Kim Swee ke Persis Solo
-
BREAKING NEWS! Bukan Luis Milla, Persis Solo Rekrut Eks Pelatih Sukses Timnas Malaysia?
-
Gibran Tukar Es Cekek Milik Bocah dengan Susu, Ketahui Bahaya Minuman Rasa Buah yang Tinggi Gula
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Polda Sumbar Ungkap Hasil Tes Urine AKP Dadang Penembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, Positif Narkoba?
-
Tewas Ditembak AKP Dadang, Kapolri Naikkan Pangkat AKP Ulil Jadi Kompol Anumerta
-
Yuk Cari Info Seputar Suku Bunga KPR di BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Fakta Baru: AKP Dadang Tembaki Rumah Kapolres Solok Selatan Usai Eksekusi Kasat Reskrim, Motifnya Masih Misterius!
-
Spesifikasi VIVO iQOO Z9X