Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Kamis, 15 Juni 2023 | 16:45 WIB
Twit Erina Gudono soal Kaesang. [Twitter]

SuaraSumbar.id - Erina Gudono dan Kaesang Pangarep, pasangan yang baru saja melangsungkan pernikahan, kerap menjadi bahan pembicaraan publik.

Kedekatan mereka di media sosial menjadi salah satu faktor yang membuat pasangan ini menarik perhatian.

Dikenal sebagai pasangan yang sangat mesra, Erina dan putra bungsu Presiden Jokowi ini seringkali berbagi cerita melalui akun media sosial mereka.

Namun, baru-baru ini Erina tampak marah kepada media karena suatu alasan yang cukup unik. Ingin tahu apa yang membuat Erina Gudono marah? Simak penjelasannya berikut ini.

Baca Juga: Bukan Cuma Publik, Presiden Jokowi Pun Terpesona dengan Vicky Prasetyo

Melalui akun Twitter pribadinya, Erina Gudono tampak kesal lantaran media seringkali menggunakan foto-foto lama suaminya, Kaesang Pangarep, sebagai cover berita. Ia menyuarakan protesnya dan mengungkapkan perasaan frustasinya.

"Dalam tweetnya, Erina menulis, "Apakah boleh semua media online dan offline, jika ingin memuji atau mengkritik Kaesang, jangan menggunakan foto-foto lamanya sebelum pernikahan yang sangat ajfiriwjwsoskxit," seperti yang dilansir, Kamis (15/6/2023).

Erina tampak kecewa karena merasa telah membantu suaminya tampil lebih baik atau 'glow up', namun media masih memilih untuk menggunakan foto lama Kaesang.

Erina menjelaskan, "Sudah susah-susah membantu Kaesang tampil lebih baik dengan melakukan photoshoot 34 kali, tetapi foto yang beredar malah foto lama. Terima kasih," katanya lagi.

Erina Gudono bahkan berbagi beberapa foto Kaesang yang menurutnya lebih baik untuk digunakan sebagai cover berita. "Foto ini lebih baik, setidaknya lebih baik daripada foto lama," tambahnya.

Baca Juga: Disebut Dinasti Politik, Gibran Beri Jawaban Menohok: Gak Suka Kaesang, Gak Usah Dipilih!

Postingan tersebut kemudian memicu berbagai reaksi dari netizen. Beberapa netizen merasa senang melihat interaksi santai dan hangat antara Erina dan Kaesang.

Beberapa lainnya berpendapat bahwa foto-foto lama Kaesang sudah menjadi milik publik. Ada juga yang mendukung Erina karena merasa memiliki pengalaman serupa.

Seorang netizen berkomentar, "Aku bukan pendukung Kaesang, tetapi dalam hal ini aku mendukung Erina. Karena aku juga pernah merasakan hal yang sama, sudah membantu pasangan tampil lebih ganteng tetapi foto yang sering dibagikan malah foto jadul yang lucu."

Kontributor : Rizky Islam

Load More