SuaraSumbar.id - Harga sapi kurban di Kabupaten Agam, Sumatera Barat (Sumbar), mencapai Rp 18 juta hingga Rp 28 juta per ekornya. Harga jual sapi itu tentu berpatokan dengan ukuran tubuhnya.
"Ini berdasarkan data yang kita peroleh dari pedagang sapi di sejumlah pasar ternak di daerah itu," kata Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner Dinas Pertanian Agam, Farid Muslim, Sabtu (27/5/2023).
Menurutnya, harga sapi Rp 18 juta itu dengan berat hidup sekitar 150 kilogram, jenis sapi Bali dan Pesisir.
Sementara harga sapi Rp28 juta dengan berat 300 kilogram jenis sapi Bali dan Pesisir yang berukuran besar.
Baca Juga: Bencana Tanah Longsor Renggut Nyawa Seorang Warga Agam, Terjebak di Kamar Mandi
"Biasanya sapi dengan berat 300 kilogram itu bisanya untuk kurban keluarga atau kelompok," katanya.
Ia menambahkan, nilai kurban di Agam dari Rp2,7 juta sampai Rp2,8 juta per orang dan satu ekor sapi dengan jumlah tujuh orang.
Terkait persediaan sapi kurban, tambahnya, pedagang pengumpul telah menyediakan sapi yang bakal dipotong pada Idul Adha 1444 Hijriah.
Sapi tersebut didatangkan dari kabupaten, kota di Sumbar, Sumatera Utara, Lampung dan lainnya.
"Persediaan sapi tersedia untuk kebutuhan Idul Adha, karena sapi sudah berdatangan dari daerah lain," katanya.
Baca Juga: 15 Hektare Sawah di Agam Direndam Banjir dan Pipa Air Terputus
Ia mengakui, pemotongan pada tahun ini bakal meningkat dibandingkan tahun sebelumnya hanya sebanyak 5.609 ekor.
Namun, Dinas Pertanian Agam sedang melakukan pendataan prediksi pemotongan sapi kurban pada tahun ini.
"Kita masih mendata dan kita juga bakal menurunkan tim pemantauan kesehatan hewan kurban dengan jumlah 45 orang," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Detik-detik Warga Agam Bertemu Harimau Sumatera Saat Buru Babi, Tubuh Gemetar di Atas Pohon Setinggi 15 Meter!
-
Tak Sengaja Bertemu Harimau, Pemburu Babi di Agam Gemetaran di Atas Pohon 15 Meter
-
Idul Adha Makin Dekat, Simak Rincian Harga Kambing dan Sapi Kurban 2023
-
Usaha Konservasi Lahan Basah Terapung di Danau Maninjau
-
400 Ton Ikan Keramba di Danau Maninjau Mati Mendadak
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Daftar 5 Patahan Aktif Berpotensi Picu Gempa Dahsyat di Sumatera Barat, Ini Peringatan BMKG!
-
Rahasia Klaim DANA Kaget Terbukti! Ini Link Aman dan Tips Dapat Saldo DANA Gratis 17 April 2025
-
DANA Kaget 17 April 2025 Dibagikan Lagi, Saldo Gratis Langsung Cair!
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Ditemukan Meninggal di Sungai Kalumpang Padang, Ini Kronologinya
-
DANA Kaget 16 April 2025: Buruan Klaim! Saldo Gratis Menantimu