SuaraSumbar.id - Provinsi Lampung beberapa hari terakhir mendapat sorotan tajam dari publik se-Indonesia, karena beragam infrastruktur publik, terutama jalan umum, tidak mendapat perhatian dari pemerintah daerah setempat.
Buruknya infrastruktur publik di Lampung menjadi isu utama setelah diungkap salah satu warganya yang kini berada di Australia.
Melalui video di akun TikTok miliknya, Bima Yudho mengkritik program rehabilitasi jalan-jalan umum di Lampung yang rusak parah serta tak kunjung dibenahi.
Tapi, bukannya menerima kritik itu dan melakukan perbaikan, Bima Yudho justru dilaporkan ke polisi oleh salah satu pengacara Lampung atas tudingan menghina suku.
Kontan saja Bima Yudho dibela banyak orang terutama warganet di media-media sosial.
Teranyar, pengacara kondang Hotman Paris Hutapea 'pasang badan' membela Bim Yudho bila sampai diperiksa polisi.
Terkait persoalan parahnya infrastuktur publik tersebut, banyak warganet terutama dari Lampung yang justru membujuk Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka untuk turun tangan.
Mereka meminta Gibran menjadi Gubernur Lampung agar segala persoalan infrastruktur tersebut bisa dibenahi.
"Mas Gibran ada niatan jadi Gubernur Lampung gak?" tanya seorang warganet.
Baca Juga: Bima Yudho Disebut Dapat Ancaman dari Bupati Lampung, Hotman Paris: Ada Masalah Apa dengan Bupati?
Gibran lantas menjawab pertanyaan itu sesingkat-singkatnya. Intinya, Gibran tidak berniat menjadi Gubernur Lampung.
"G" begitu Gibran menjawab bujukan tersebut melalui akun Twitter pribadinya, @gibran_tweet, Sabtu (15/4/2023).
Kontan saja jawaban singkat Gibran itu direspons oleh warganet lainnya. Kebanyakan dari mereka membujuk agar Gibran lebih dulu mencoba menjadi Gubernur Lampung sebelum nanti mengikuti pemilihan presiden.
"Coba dulu mas, orang Lampung itu ramah-ramah lho mas. Baik hati tidak sombong. Di mana-mana wilayahnya tentram, tata kotanya bagus, mau ya mas?" bujuk warganet.
"Lampung memang terkenal dengan 'G' nya mas. Gajah, ada sekolahnya juga."
"Coba dulu lah mas, Lampung akeh wong jowone kok."
Berita Terkait
-
Bima Yudho Disebut Dapat Ancaman dari Bupati Lampung, Hotman Paris: Ada Masalah Apa dengan Bupati?
-
Kritik TikTokers Bima Buat Jalanan di Pringsewu Lampung Langsung Diaspal, Netizen: Kok Musti Viral Dulu
-
Diminta Jadi Gubernur Lampung agar Pembangunan Berjalan Lancar, Gibran Rakabuming Raka Hanya Balas dengan Huruf Ini
-
Terlalu Berat Vonis Hukuman Agnes Gracia? Bhirawa Arifi: Hanya Salah Waktu dan Tempat Saja
-
Kunjungan ke Kalimantan Selatan, Istri Gubernur Lampung Kepergok Tenteng Tas Louis Vuitton Seharga Rp 33 Juta
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
CEK FAKTA: Penumpang Rekam Video Jatuhnya Pesawat ATR 42-500, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Pesawat Raksasa Rusia Bawa Bantuan ke Aceh, Benarkah?
-
Rutan Padang Gagalkan Penyelundupan Gawai, Disembunyikan Pengunjung Wanita di Pakaian Dalam
-
Hambatan Logistik Ancam Ekonomi Daerah, Pelindo Teluk Bayur Didesak Revitalisasi Alat Bongkar Muat
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional