SuaraSumbar.id - Aurel Hermansyah, istri Atta Halilintar, santer dikabarkan tengah hamil anak keduanya.
Kabar itu sebenarnya masih berupa spekulasi dari warganet, lantaran beredar video Aurel yang tampak buncit pada bagian perutnya.
Terbaru, tersiar kabar Lenggogeni Faruk yang adalah ibu Atta Halilintar kesal karena Aurel hamil anak kedua.
Namun, benarkah informasi tersebut?
Baca Juga: CEK FAKTA: Pesulap Merah Meninggal Dunia Usai Adu Kesaktian dengan Dukun
Pemeriksaan fakta
Informasi Geni Faruk memarahi Aurel Hermansyah karena ceroboh saat berhubungan badan hingga hamil, pertama kali disebar kanal YouTube Vemi Liar.
Dilihat hari Kamis (13/4/2023), video unggahan kanal YouTube Vemi Liar itu kini sudah ditonton sedikitnya 1.200 orang.
"Aurel hamil anak ke-2, Geni Faruk katai Aurel wanita ceroboh, Ashanty ngamuk tak terima. Atta akui sedih," demikian narasi video tersebut.
Berdasarkan penelusuran, tidak ada riwayat maupun jejak digital Lenggogeni Faruk berseteru dengan Aurel Hermansyah.
Baca Juga: CEK FAKTA: FIFA Resmi Berikan Sanksi Berat ke Timnas Israel
Tak hanya itu, kabar Aurel Hermansyah tengah berbadan dua kehamilan anak kedua ini belum mendapat klarifikasi dari Atta Halilintar dan keluarga.
Tapi, narasi yang dibacakan oleh narator tidak relevan dengan klaim dalam judul konten video.
Sang narator malah mengungkap kecurigaan netizen ihwal kehamilan kedua Aurel Hermansyah alih-alih mengungkap perseteruan Geni Faruk dan sang menantu karena hamil lagi.
Sementara pada gambar sampul video, pemilik kanal YouTube Vemi Liar hanya menyuntingnya.
Kesimpulan
Dengan demikian, narasi yang mengeklaim Lenggogeni Faruk menyindir Aurel Hermansyah karena hamil anak kedua adalah keliru alias hoaks.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Matikan Lilin Ultah Saat Mau Ditiup Aurel Hermansyah, Adab Geni Faruk Tuai Pro Kontra
-
Beda Kelas Kado Ultah Rayyanza vs Ameena: Kompak Dapat Mobil dari Ayah
-
Adu Pesona Aurel Hermansyah Vs Aaliyah Massaid Nyoblos Pilkada, Mewahnya Bak Langit Bumi?
-
5 Artis Kasih Anak Kado Mobil Mewah sejak Kecil, Lightning McQueen dari Raffi Ahmad Tak Ada Apa-apanya?
-
CEK FAKTA: Beredar Hasil Exit Poll LSI Keluar Sebelum TPS Ditutup, Pram-Rano Raih 55,8%, Benarkah?
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
Dugaan Politik Uang di Pilkada Kota Payakumbuh 2024, Tim Supardi-Tri Venindra Lapor Bawaslu!
-
Mahyeldi-Vasko Menang Telak di Pilgub Sumbar 2024: Tunggu Real Count!
-
Hasil Hitung Cepat, Fadly-Maigus Tumbangkan Petahana di Pilkada Padang 2024: Doakan Kami Istiqomah!
-
Kronologi Teror Penembakan Rumah Dinas Wakil Bupati Solok Selatan, Pengacara: Bukan Senapan Angin!
-
Jalur Lintas Riau-Sumbar Tutup Total Tiga Hari, Ini Penyebabnya