SuaraSumbar.id - Ammar Zoni, pesinetron sekaligus suami Irish Bella, kembali ditangkap polisi karena kasus kepemilikan narkoba jenis sabu-sabu.
Ini adalah kali kedua Ammar Zoni ditangkap polisi. Sebelumnya, tahun 2017, dia juga ditangkap polisi karena kasus yang sama.
Setelah ditangkap, Ammar Zoni melalui kuasa hukumnya mengakui memakai sabu karena ingin diet.
Alasan Ammar Zoni itu lantas membuat warganet teringat pada komedian Nunung Srimulat.
Sebab, Nunung juga pernah ditangkap polisi karena kasus penyalahgunaan narkoba. Nunung pun sempat menjalani rehabilitasi selama satu tahun setengah.
Kala itu, Nunung mengakui tujuannya memakai narkoba untuk meningkatkan stamina maupun diet. Tapi dia ternyata salah.
Nunung mengatakan, mengkonsumsi narkoba justru membuat penggunanya menjadi malas bahkan berat badannya bisa bertambah.
"Bohong semuanya itu meningkatkan stamina gimana? Orang kita malas, ya, malas, kita tidur, ya, tidur, kita makan, ya, makan. Sekarang yang pakai narkoba juga gemuk-gemuk, nggak ada yang kurus," kata Nunung, dikutip kembali hari Kamis (16/3/2023).
Nunung mengaku dirinya merasa sedih saat mengetahui masih banyak artis yang terjerat kasus narkoba dalam beberapa tahun terakhir.
Baca Juga: Disinggung Soal Perceraian dengan Ammar Zoni, Begini Respon Irish Bella
"Sedihlah, ya, karena dulu pernah seperti itu, di posisi seperti itu, ya, sedih. Kacau, aduh, nggak bisa berpikir deh pas itu. Kita ikut prihatin saja," kata Nunung.
Nunung pun meminta agar publik tetap memberikan dukungan kepada artis yang terjerat narkoba supaya dapat segera terbebas.
Walaupun begitu, Nunung juga berharap artis yang terjebak di lingkaran hitam narkoba dapat mempertanggungjawabkan kesalahannya.
"Kita support, pokoknya harus bisa hadapi ini semua, harus bisa menyelesaikan semuanya, harus bisa bertanggung jawab dengan semua apa yang kita bisa lakukan, itu saja," kata Nunung.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Disinggung Soal Perceraian dengan Ammar Zoni, Begini Respon Irish Bella
-
Suami Ditangkap Polisi, Beredar Video Memilukan Irish Bella
-
Ditangkap karena Sabu, Beredar Foto Jadul Ammar Zoni Pakai Ikat Kepala Anti Narkoba
-
Curhatan Irish Bella Pascapenangkapan Ammar Zoni Banjir Simpati Artis
-
Aditya Zoni Ungkapkan Irish Bella Kecewa karena Suaminya Tertangkap: Seorang Istri
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
6 Manfaat Konsumsi Kunyit untuk Kesehatan, Anti Radang hingga Jaga Otak!
-
Mendagri Sorot Dampak Serius Banjir Bandang di Sumbar, Ganggu Jalan Nasional hingga Ekonomi Warga
-
Benarkah Duduk Lama Main HP di Toilet Picu Ambeien? Ini Penjelasan Dokter
-
Kapan Bansos BPNT Tahap 1 Tahun 2026 Cair? Ini Nominal dan Cara Mengeceknya via HP
-
Mendagri Sebut Bencana Sumbar Tak Separah Aceh dan Sumut, Tito: Masih Relatif!