SuaraSumbar.id - Penemuan mayat pasangan suami-istri menggemparkan warga Medan Baiak, Nagari Padang Bitungan, Kecamatan Nan Sabaris, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar). Peristiwa nahas itu terjadi Jumat (3/3/2023).
Kasat Reskrim Polres Padang Pariaman AKP Agustinus Pigay membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, saat dilakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), pihaknya menemukan ada bekas pukulan benda tumpul.
"Setelah menerima laporan, kami menuju lokasi dan melakukan olah TKP. Pemeriksaan sementara ditemukan ada bekas hantaman benda tumpul di wajah istri," katanya.
Menurutnya, kedua mayat itu ditemukan di lokasi yang berbeda. Mayat istri ditemukan terbaring dalam kamarnya. Sedangkan mayat suami ditemukan tergantung di bagian belakang rumah.
Pigay menjelaskan, pihaknya hingga sekarang belum mendapat kepastian penyebab kedua korban meninggal. Namun pihak telah melakukan visum terhadap kedua mayat.
"Kami telah melakukan visum, namun melakukan autopsi terhadap mayat kedua korban ini. Kami akan terus melalukan pengembangan," jelasnya.
Diketahui, berdasarkan informasi yang beredar di media sosial pasangan suami istri ini sudah ditemukan tidak bernyawa pada pagi hari ini.
Informasi itu beredar di Media sosial @info.padangpariaman yang menjelaskanbahwa penyebab kematian pasutri ini diduga kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Baca Juga: Berondok di Bekasi, Polisi Padang Pariaman Jemput IRT Penipu Arisan Online
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.
Kontributor : B Rahmat
Berita Terkait
-
Nekat Gantung Diri, Ajudan Kapolres Kuansing Terlilit Utang Capai Rp1,1 Miliar
-
Tewas dalam Sawah, Ibu dan Anak di Padang Pariaman Dibunuh Pakai Cangkul dan Pisau
-
Ajudan Kapolres Kuansing Ditemukan Tewas Tergantung, Polisi Ungkap Hasil Autopsi
-
Geger Ajudan Kapolres Kuansing Ditemukan Tewas Tergantung di Asmara Polisi
-
Sempat Ribut dengan Istri, Tukang Bakso di Bengkalis Ditemukan Tewas Tergantung
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Konflik Harimau Sumatera di Agam Makin Menjadi-jadi, BKSDA Sumbar Tangani 3 Titik Sekaligus!
-
CEK FAKTA: RUU KUHAP Baru Bolehkan Aparat Tangkap Siapa Saja Tanpa Bukti, Benarkah?
-
Semen Padang FC Akhirnya Menang Usai Berkali-kali Kalah Beruntun, Kalahkan Persijap 2-1
-
900 Ijazah Tertahan di Bukittinggi, Ombudsman Sumbar Desak Sekolah Umumkan Pengambilan Gratis!
-
Bupati Limapuluh Kota Kaget Harga Ekstrak Gambir di India Melonjak: Harga dari Petani Sumbar Murah!