SuaraSumbar.id - Seekor gajah jinak mati di Aceh Timur, karena diserang kawanan gajah liar pada Ahad (25/12/2022). Selama ini gajah bernama Lilik itu berada di Conservation Response Unit (CRU) Serbajadi.
Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh Agus Arianto mengatakan, gajah Lilik berusia kurang lebih 35 tahun.
"Gajah Lilik mati setelah diserang gajah liar. Selain itu, gajah liar juga menyerang dan menyebabkan gajah jinak lainnya terluka," katanya melansir Antara, Senin (26/12/2022).
Saat penyerangan terjadi, kata Agus Arianto, para pawang gajah berupaya menghalau kawasan gajah liar itu. Namun mereka juga dikejar kawanan gajah liar.
Baca Juga: 18 Tahun Derita Diabetes, Suti Karno Amputasi Kaki: Saya Minta Ampun sama Allah
"Penyerangan kawanan gajah liar terjadi di sekitar CRU Serbajadi. Saat kejadian listrik mati, sehingga lokasi CRU gelap dan menyulitkan mahout menolong gajah jinak yang diserang kawanan gajah liar tersebut," ujar Agus.
Menurut Agus, kawanan gajah liar sudah beberapa minggu berada di seputaran CRU Serbajadi. Tim CRU juga sudah berupaya menggiring kawanan gajah liarkembali ke kawasan hutan.
Namun mereka tetap kembali dan mendekati CRU hingga terjadi penyerangan terhadap gajah lainnya. Lokasi penyerangan gajah jinak Lilik berada sekitar 100 meter di seberang sungai tidak jauh dari CRU Serbajadi, kata Agus Arianto.
"Tim medis BKSDA Aceh sudah berada di lokasi guna nekropsi atau bedah bangkai gajah jinak Lilik serta merawat gajah jinak lainnya yang luka-luka akibat penyerangan kawanan gajah liar tersebut," kata Agus Arianto.
Baca Juga: Fantastis! Natalan Bareng Jonathan Lansing, OOTD Amanda Manopo Tembus Rp1 Miliar
Berita Terkait
-
Mobil Timses Calon Bupati Aceh Timur Dibakar OTK, Polisi Buru Pelaku
-
BKSDA Maluku Amankan Tanduk Rusa, Pelaku Kabur di Pelabuhan Yos Sudarso
-
Pegadaian Menuju Net Zero Emission: Konservasi Terumbu Karang di Sabang
-
Gajah Begal dari Sri Lanka: Meminta-minta Makanan kepada Para Pelintas
-
Bawaslu Ungkap Alasan Rekapitulasi Suara Aceh Timur Dilakukan Dua Kali
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
Terkini
-
2 Kali Erupsi Gunung Marapi dalam Sehari, Warga Diminta Waspadai Banjir Lahar!
-
Geger! Warga Asing Asal Norwegia Tewas di Sungai Limapuluh Kota, Diduga Jatuh dari Jembatan
-
Bayar Simpanan Nasabah 3 BPR Bangkrut di Sumbar Rp 10 Miliar, LPS Bongkar Alasan Bank Ditutup!
-
Cara Pakai Skincare yang Benar, Dijamin Wajah Makin Cerah dan Sehat!
-
Nyaris Tragedi! Petugas KAI Sumbar Selamatkan Nyawa Pria Diduga OGDJ yang Lari Kejar Kereta Api