Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Selasa, 13 Desember 2022 | 22:26 WIB
Momen Kebersamaan Putri Delina dan Nathalie Holscher (Instagram/@putridelinaa)

"Seneng banget gak nyangka, anakku sekarang udah satu tahun, seneng banget sekarang udah tumbuh sehat semuanya," ungkap Nathalie Holscher sembari menangis, dikutip dari YouTube Nathalie Holscher, Selasa (13/12/2022).

"Ngerasain jadi ibu, kemarin baru aja melahirkan sekarang udah satu tahun, Masha Allah," sambung Nathalie.

Untaian doa dari Nathalie, Putri Delina dan saudara-saudaranya menguntai untuk Adzam.

Bahkan calon ayah sambung Adzam, Faris, pun terlihat ada dan memakai baju senada dengan Nathalie.

Baca Juga: Genap Satu Tahun, Adzam Dapat Kado Ini Dari Pacar Nathalie Holscher: Gak Ada yang Spesial

Putri Delina juga menyampaikan permintaan maaf karena ayahnya Sule, dan saudara-saudaranya tidak bisa datang.

"Ada titipan dari Ayah juga, kakak-kakaknya adik-adiknya, kebetulan ayah gak bisa dateng semua, ada janji, Putri datang perwakilan dari semuanya, yang pasti titip salam dari semuanya buat dede Adzam dan doain yang terbaik," ungkap Putdel.

Yang membuat salah fokus warganet adalah perlakuan ibunda dari Nathalie Holscher atau kerap disapa Oma terhadap Putri Delina, terlihat begitu sayang dan tak ada dendam.

Momen itu ketika Oma menyuapi Putri kue ulang tahun Adzam, sambil memeluk penuh kasih sayang.

Bahkan banyak netizen yang merasa tersentuh dengan, reaksi Oma terhadap Putri Delina.

Baca Juga: Sule Terlihat Kagok Ucapkan Selamat Ultah ke Adzam: Maaf ya Tak Datang

"Terharu liat ketulusan Oma ke Psutri nyuapin kue dgn penuh kasih dan sayang .keliatan sekali Oma TDK ada dendam ke putri ...selamat ultah buat adzan.. semua doa yg terbaik buat mu nak...," komen salah satu netizen.

Load More