SuaraSumbar.id - Festival Keragaman Kopi bakal berlangsung di Agamjua Art and Culture Kafe di Kota Payakumbuh, Sumatera Barat (Sumbar). Helat yang ditaja Dinas Perindag Sumbar itu akan berlangsung pada 10-13 Desember 2022.
Sejak dua hari lalu, tenda-tenda sudah didirikan. Agamjua Art and Culture Kafe bersolek sedemikian rupa.
Kepala Dinas Perindag Sumbar, Asben Hendri mengatakan, empat hari ke depan, festival akan diisi lomba ujicoba cita rasa, pameeran kopi, kuliner dan kerajinan serta talkshow.
Untuk lomba uji coba, Disperindag Sumbar sudah menyediakan ratusan booth untuk peserta. “Seratus lebih barista muda akan mengikuti lomba ini,“ ujar Asben Hendri, Jumat (9/12/2022).
Baca Juga: Anggaran Rp 2,1 Miliar Disiapkan Dinsos Payakumbuh untuk BLT BBM
Para pemenang nantinya akan mendapatkan total hadiah puluhan juta. “Juri juga disediakan yang profesional," katanya.
Sementara itu, Ketua DPRD Sumbar, Supardi menyatakan, kopi dari Minangkabau tidak kalah hebat.
“Ada peserta yang masih memakai kopi saat ditanam zaman Belanda. Ia hanya mengubah sedikit rasa dan menang. Saya menyaksikannya di Jakarta,” ujar Supardi.
Menurut politikus Gerindra itu, kopi ikut mengubah sejarah Minangkabau. Dari kopi, perekonomian penduduk sebelum kolonial membaik.
Para Alim Ulama berkali naik haji karena perkebunan kopi hamper tumbuh di setiap sudut Sumatera Barat.
Baca Juga: 61 Kasus Demam Berdarah di Payakumbuh Selama 2022, Mayoritas Terjadi di Lokasi Padat Penduduk
“Bersama emas dan akasia, kopi tumbuh menjadi tiga serangkai yang memakmurkan sumatera. Ini yang mengubah sejarah,” ujarnya.
Kegiatan ini sudah berlangsung sebelumnya dengan workshop Barista. Kegiatan berlangsung di Hotel Mangkuto pada 4-7 Desember. 44 barista mendalami ilmu kopi dari beberapa instruktur. “Kegiatan ini penting untuk pengetahuan para barista pemula,” ujar Yoga Pratama, seorang peserta.
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kejar-kejaran dengan Polisi, Kurir Ganja 26 Kg Diringkus di Pasaman Barat, 1 Pelaku Residivis!
-
Daftar 7 Kapolres Baru di Polda Sumbar, Lengkap dengan 10 PJU Baru!
-
Kronologi Anggota Satpol PP Padang Tewas Ditabrak Mobil di Pariaman
-
Kamera Galaxy S25 Ultra-Galaxy AI Terbaru Hasilkan Foto Arsitektur Epik
-
Nikmati Fasilitas Pembayaran Digital Eksklusif di Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025: Momen Spesial Ramadan