SuaraSumbar.id - Kabar penyanyi cilik Farel Prayoga menang lomba adzan di Arab Saudi dan berhasil meraih juara 1, beredar di video YouTube.
Kabar itu diunggah kanal YouTube 'Zara Entertainment'. Dalam thumbnail video tersebut, tampak Farel Prayoga memakai baju koko putih sembari memegang mikrofon dan membuat gestur seakan mengumandangkan adzan.
Video berdurasikan 7 menit 38 detik itu memberikan narasi seolah-olah Farel mengikuti kompetisi di Arab Saudi.
Narasi dalam video juga menyebut bahwa Farel berhasil menjadi juara pertama.
Selain itu, Farel disebut mendapatkan hadiah sebesar 2 juta riyal atau sekitar Rp7,6 miliar.
"VIDEO DETIK-DETIK FAREL PRAYOGA JUARA LOMBA ADZAN NO 1 DI ARAB SAUDI" begitu bunyi narasinya.
Benarkah klaim tersebut?
Berdasarkan hasil penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, klaim soal Farel Prayoga mengikuti lomba adzan dan juara 1 di Arab Saudi adalah salah.
Hasil penelusuran menunjukkan bahwa video asli merupakan salah satu peserta lomba adzan yang diadakan di gedung serbaguna Wirasatya Polres Lhokseumawe.
Baca Juga: CEK FAKTA: Farel Prayoga Menang Juara 1 Lomba Adzan di Arab Saudi, Benarkah?
Lomba adzan itu pun diadakan dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-76.
Selain itu, sosok anak laki-laki yang ada dalam video bukanlah Farel Prayoga, melainkan anak bernama Kana Rizki yang mengumandangkan adzan.
Kana Rizki berhasil menjadi juara pertama kategori remaja dengan suara emasnya.
Dia pun mendapatkan hadiah umroh gratis serta uang tunai dari Polres Lhokseumawe, Aceh 2022.
Kesimpulan
Berdasarkan penjelasan di atas, maka kabar yang diunggah soal klaim Farel memenangkan lomba adzan dan juara 1 di Arab Saudi adalah hoaks dan keliru.
Berita Terkait
-
Harga iPhone Farel Prayoga yang Hilang Ternyata Bikin Nyesek
-
Kariernya Melejit, Farel Prayoga Malah Diterpa Gosip Miring hingga Buat Orangtuanya Menangis
-
iPhone 13 Pro Max Milik Farel Prayoga Raib, Ini Harga dan Spesifikasinya
-
Kehilangan iPhone 13 Pro Max, Farel Prayoga: iPhone Enak, Gampang Kalau Dicari
-
Ramai Berita Kemarin, Hoaks Kabar Farel Prayoga Meninggal sampai Kekerasan di Papua Tengah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
BKSDA Temukan Lagi Amorphophallus Titanum di Agam, Bunga Endemik Sumatera Setinggi 113 Cm
-
Pemprov Sumbar Bakal Bongkar Paksa Bangunan Ilegal di Kawasan Konservasi di Batang Anai
-
Wings Air Resmi Buka Penerbangan Padang-Sibolga, Kapan Mulai Beroperasi?
-
Bareskrim Sorot Tambang Ilegal di Sumbar, Tim Sudah Turun!
-
Air Sinkhole di Limapuluh Kota Tercemar Bakteri E-Coli, Tak Layak Konsumsi!