SuaraSumbar.id - Ustaz Yusuf Mansur berencana bersedekah makanan di di depan Masjidil Haram, Mekkah. Idenya itu terinspirasi dari putrinya, Wirda Mansur.
Rencananya tersebut diungkapkan melalui sebuah unggahan video di Instagram pada Rabu (23/11/2022) yang menunjukkan kerumunan orang di depan Masjidil Haram sedang mengantre.
"Sedekah makanan di Masjidil Haram. Ini idenya dari Wirda. Boleh juga nih. Ntar saya nanya-nanya Wirda dulu. Ini 10 Riyal. Kira-kira Rp 42 ribu kurang lebih per orang," tulis Ustaz Yusuf Mansur, dikutip dari Suara.com.
Menurut Ustaz Yusuf Mansur, ia bisa seperti sang putri jika sedekah makanan tersebut benar-benar terjadi.
Ustaz Yusuf Mansur berpendapat bahwa dengan bersedekah kepada para jemaah di Masjidil Haram akan menjadi "jalan" untuk ke Tanah Suci.
"Siapa tahu dengan izin Allah, gara-gara sedekah makanan langsung di Tanah Suci, bisa jadi pengundang ke Tanah Suci," tulis Ustaz Yusuf Mansur di caption.
Lalu, Ustaz Yusuf Mansur juga mencoba menghitung "keuntungan" dari bersedekah langsung di Makkah.
"Dengan sedekah gini, karena di Tanah Suci Makkah, ya dikali 100 ribu kali juga. Seakan-akan sedekah 100 ribu kali, plus dikali lagi 700 kali lipat plus-plus. Masya Allah," imbuh ustaz 45 tahun ini.
Ustaz Yusuf Mansur berencana bertanya ke PPPA Daarul Qur'an supaya dirinya lebih paham.
Rencana sang ustadz pun memicu pro kontra. Beberapa warganet justru meminta Ustadz Yusuf Mansur untuk fokus membantu masyarakat Tanah Air terlebih dahulu.
"Di Indonesia masih banyak yang butuh bantuan tad," komentar akun @septiana***.
"Kenapa enggak di Indonesia aja to? Sedangkan di sini masih banyak saudara-saudara kita yang sangat membutuhkan," imbuh akun @luthfi.
Sementara itu, ada juga warganet yang menyinggung isu tentang utang Ustaz Yusuf Mansur yang belum terbayar, "Hutangnya dulu tad."
Pada April 2022 lalu, sempat beredar rekaman suara telepon seorang wanita menagih utang kepada Ustaz Yusuf Mansur. Utang tersebut terkait dengan perkara jual beli.
Saat itu, sang wanita memberi kelonggaran waktu satu minggu. Tetapi Ustaz Yusuf Mansur justru murka sampai memaki wanita tersebut
Berita Terkait
-
Ustaz Yusuf Mansur Niat Sedekah Makanan di Masjidil Haram, Warganet: Utangnya Dulu, Taz
-
Viral Lagi Kelakar Yusuf Mansur Mau Beli MU Jadi Mansur United, Berniat Juga Buat Sulap Real Madrid Jadi...
-
Unggah Video Burung Sujud, Ijeck: Burung Ikut Salat, Bagaimana dengan Kita Manusia
-
Kabar Yusuf Mansur Mau Nyaleg 2024 Dapat Sindiran 'Nyelekit' Warganet
-
Yusuf Mansur Jadi Bacaleg Perindo, Prediksi Pengamat: Sulit Memberi Dampak Elektoral yang Masif
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
-
Filosofi Jersey Anyar Persija Jakarta: Century Od Glory, Terbang Keliling JIS
-
Braakk! Bus Persib Bandung Kecelakaan di Thailand, Pecahan Kaca Berserakan
-
5 Rekomendasi HP Realme RAM 8 GB Memori 256 GB di Bawah Rp 4 juta, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Gerai Tinggal 26, Stok Expired Menggunung! Akuisisi TGUK Penuh Drama
Terkini
-
Polresta Padang Kandangkan 140 Motor dalam Razia Balap Liar, Knalpot Brong dan STNK Target Utama!
-
Gunung Marapi Erupsi 46 Detik, Ancaman Lahar Dingin Tetap Mengintai!
-
Sumbar Lawan Karhutla: 10 Ton NaCl Diterbangkan BMKG untuk Hujan Buatan!
-
Galaxy Z Fold7 Hadir Lebih Tipis dan Tetap Kokoh Setelah Melewati Tes Uji 500 Ribu Kali Lipatan
-
Polda Sumbar Perketat Pengawasan Tol Padang-Sicincin, Kenapa?