SuaraSumbar.id - Seorang warga Jorong Simpang, Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok, Sumatera Barat (Sumbar), dipatok ular saat membantu warga yang terdampak banjir.
Korban bernama Jerry. Dia dipatok ular pada Rabu (16/11/2022) sore. Hal itu diceritakan keluarganya, Dodoi (39).
Dodoi mengatakan bahwa ia bersama korban dan warga lainnya hendak menyelamatkan sejumlah warga yang terkepung akibat banjir.
"Kejadian tersebut sekitar pukul 17.00 WIB. Saat itu debit air sudah mencapai dada orang dewasa," ujarnya, Kamis (17/11/2022).
Baca Juga: Solok Selatan Undur Survei Jalur Pendakian Gunung Kerinci, Ini Penyebabnya
Lantas, Dodoi bersama Jerri dan beberapa warga lain langsung menuju ke sebuah tempat untuk menyelamatkan dan mengevakuasi korban banjir ke tempat yang lebih aman.
"Namun saat menuju perjalanan ke rumah korban banjir tersebut, Jerry mengeluhkan rasa sakit di mata kakinya. Saat kami lihat, ternyata ada bekas gigitan ular," katanya.
Ia tidak tahu persis jenis ular apa yang menggigit kaki Jerry. Sebab saat itu, kondisinya luapan air banjir masih sangat tinggi.
Dodoi bersama Jerry dan sejumlah warga lainnya berjalan di tengah-tengah tingginya genangan air banjir. Akibatnya mereka tidak dapat melihat bentuk dan ukuran ular tersebut.
"Namun saat itu Jerry mengatakan kakinya sakit dan setelah dilihat sudah biru bahkan ada bekas gigitan ular," ujar Dodoi.
Akibat gigitan tersebut, Jerry langsung merasakan pusing dan penglihatannya mengabur. Dia pun dilarikan ke RSUD M Natsir Solok dan sampai kini ia masih dirawat.
Kalaksa BPBD Kabupaten Solok Armen menyebutkan, berdasarkan laporan sementara data kejadian bencana banjir di beberapa titik di Kabupaten Solok, yakni Sawah pasir terdampak sekitar 50 KK dan telah diungsikan.
Selanjutnya di daerah Lubuk Aie Mati belakang SMEA BM warga yang terdapat telah diungsikan, dan di daerah Salayo di sepanjang aliran sungai Batang Lembang status waspada.
Selain banjir, juga terjadi peristiwa longsor yang menimpa rumah warga di Lubuk Selasih Solok, Nagari Batang Barus, Kecamatan Gunung Talang. (Antara)
Berita Terkait
-
Kim Jong Un Dikabarkan Akan Eksekusi 30 Pejabat karena Gagal Tangani Banjir dan Longsor
-
8 Arti Mimpi Digigit Ular Berbisa, Waspada Dikhianati Orang Terdekat!
-
Bahaya Ular Weling dan Cara Aman Menghalau, Agar Tak Gigit Balita Seperti Kejadian Naas di Sukabumi
-
8 Arti Mimpi Digigit Ular Putih, Tidak Selalu Pertanda Buruk, Kok!
-
10 Arti Mimpi Digigit Ular: Pertanda Berita Buruk dan Sakit
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Kakak-Adik Nia Kurnia Sari Perankan Sahabat di Film Tragedi Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan
-
Harga Cabai Rawit Anjlok di Solok Selatan, Kini Cuma Rp21 Ribu per Kilogram
-
Aditya Gumay Garap Film Nia Kurnia Sari, Kisah Nyata Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Dibunuh
-
SMA 12 Padang Disegel? Klarifikasi Dinas Pendidikan dan Anak Nagari Nanggalo
-
Lalin Sumbar-Riau Lumpuh! Truk Terbalik di Jembatan Tanjung Alai