Scroll untuk membaca artikel
Riki Chandra
Kamis, 17 November 2022 | 06:10 WIB
Ayu Dewi dan Regi Datau. [Instagram]

SuaraSumbar.id - Regi Datau, suami artis Suami Ayu Dewi, sedang ramai diperbincangan publik. Hal itu viralnya Denise Chariesta yang menyebut pernah berselingkuh selama 4 tahun dengan suami seorang artis berinisial RD.

Hanya saja, sampai kini belum terbukti kebenaran ucapan Denise tersebut. Pasalnya, Regi Datau dan istrinya Ayu Dewi tampak bungkam dengan kabar itu.

Di lain hal, banyak netizen menganggap wajar Regi Datau diimpikan para wanita. Ya, selain ganteng, Regi juga kaya raya.

Regi Datau sudah tajir sejak lahir. Berikut sumber kekayaan Regi Datau.

Baca Juga: Kode Keras, Denise Chariesta Unggah Foto Ayu Dewi di Instagram Pribadinya, Senggol Terus!

1. Cucu Konglomerat

Regi Datau tidak pernah membeberkan apakah dia mendapatkan warisan dari sang kakek yang merupakan pendiri Panasonic Gobel, Thayeb Mohammad Gobel. Namun, banyak yang meyakini kalau dia tetap mendapat cipratan kekayaan dari keluarga besarnya.

2. Pengusaha

Tidak berpangku tangan mengharapkan warisan keluarga, Regi Datau membuat kerajaan bisnisnya sendiri. Dia bersama istrinya pernah membuka beberapa bisnis kuliner dengan membuka sebuah restoran.

Regi Datau memulai karier dari bawah sebagai asisten hingga akhirnya menjabat sebagai President Director of Strategy and Development di Gobel Group Holding Company. Di bawah kepemimpinannya, bisnis cateringnya pernah mendapatkan kontrak sebagai penyedia makanan di ASIAN Games 2018 lalu.

Baca Juga: 6 Sumber Kekayaan Regi Datau, Suami Ayu Dewi yang Tajir dari Lahir

3. Presiden Komisaris

Regi diketahui menjabat sebagai presiden komisaris di sebuah resort di Bali. Dulunya dia mengawali kariernya sebagai management trainee. Benar-benar anak orang kaya yang tetap mau memulai dari nol.

4. Komisaris Besar

Regi Datau sejak 2018 menjabat sebagai Komisaris Besar PT Industrial Chemitomo Nusantara. Perusahaan ini masih menjadi bagian dari bisnis keluarga besarnya. Tidak langsung jadi komisaris, dia pun dulu pernah menjadi asisten presiden direktur di perusahaan itu.

5. Presiden Direktur

Dia juga menjabat sebagai President Director Gobel Group Holding Company. Lagi-lagi dirinya dulu juga seorang asisten yang kini sudah dipercaya menjadi presiden direktur.

Load More