SuaraSumbar.id - Penyanyi cilik Farel Prayoga, yang mulai beken setelah mampu 'menggoyang' Istana Presiden pada HUT Kemerdekaan RI tahun ini, kehilangan ponsel.
Farel Prayoga yang beken karena menyanyikan lagu Ojo Dibandingke itu mengatakan, kehilangan HP saat dirinya mendapat undangan bernyanyi di Pasuruan, Jawa Timur.
Hal tersebut diungkapkan oleh Gayuh Titiwang Arimbi, pendamping bocah SD tersebut.
Ketika itu, HP Farel disimpan Gayuh di dalam tas miliknya. Usai konser, Gayuh baru menyadari jika HP Farel Prayoga sudah tidak ada di dalam tas yang dibawanya.
Baca Juga: Profil dan Perjalanan Karier Farel Prayoga yang Diterpa Isu Meninggal Dunia
"Jadi HP-nyatuh di tas aku, padahal aku lagi berjalan menuju mobil. Farel udah ada di mobil, aku ketinggalan dan aku gak berasa kalau HP-nya hilang," kata Gayuh Titiwang Arimbi dikutip dari YouTube Andra TV, Minggu (13/11/2022).
Lenyapnya HP Farel Prayoga baru disadari Gayuh saat sudah berada di dalam mobil. Gayuh pun kebingungan dan berusaha mencari HP Farel Prayoga dibantu orang-orang sekitarnya.
Usaha untuk menghubungi nomor yang ada di dalam HP Farel Prayoga pun sia-sia karena menurut Gayuh, HP canggih Farel Prayoga yang harganya puluhan juta itu dalam keadaan tidak aktif dan tidak bisa dihubungi.
"Sekarang HP-nya mati dan tidak bisa dihubungi. Jadi sampai sekarang HP-nya Farel belum ketemu dan titik lokasinya masih di Pasuruan," kata Gayuh.
Setelah kehilangan HP, Farel Prayoga yang biasanya bermain HP untuk mengisi waktu senggang sambil menunggu saat manggung, kini tak melakukan apapun alias gabut.
Baca Juga: Hoax Penyanyi Farel Prayoga Meninggal Dunia Dibunuh
Dalam video terlihat saking gabutnya, Farel Prayoga tertidur pulas di atas pangkuan rekannya. Gayuh menuturkan Farel Prayoga tengah gabut hingga tertidur.
“Areke gabut lo tho turu. Sing nggoleke HP mesake, turu tenan rek! Ning Pasuruan rek, rek, yo opo ojo jahat-jahat tho uwong (bocahnya gabut, tidur nih. Nyariin HP-nya, kasihan. Tidur beneran. Di Pasuruan, jangan jahat-jahat lah!” kata Gayuh.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Sukses Viralkan 'Ojo Dibandingke', Farel Prayoga Kini Duet dengan Etenia Croft Nyanyikan 'Semua Rasa'
-
Biasa Nyanyi Lagu Cinta-cintaan, Farel Prayoga Rilis Lagu Anak-Anak: Harusnya Memang Kayak Gini
-
Sempat Viral Usai Manggung di Istana Negara, Apa Kabar Farel Prayoga?
-
Nyanyian "Ojo Dibandingke" Pasha Ungu Iringi Sapaan Prabowo ke Relawan di Kalimantan Barat
-
Bikin Gemas, Rayyanza Cipung Minta Raffi Ahmad Datangkan Farel Prayoga ke Acara Ultahnya
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Kakak-Adik Nia Kurnia Sari Perankan Sahabat di Film Tragedi Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan
-
Harga Cabai Rawit Anjlok di Solok Selatan, Kini Cuma Rp21 Ribu per Kilogram
-
Aditya Gumay Garap Film Nia Kurnia Sari, Kisah Nyata Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Dibunuh
-
SMA 12 Padang Disegel? Klarifikasi Dinas Pendidikan dan Anak Nagari Nanggalo
-
Lalin Sumbar-Riau Lumpuh! Truk Terbalik di Jembatan Tanjung Alai