SuaraSumbar.id - Raffi Ahmad kembali mendapat pujian dari publik, setelah tidak segan-segan membantu Jessica Iskandar yang tengah kesulitan keuangan.
Suami Nagita Slavina tersebut membantu Jessica Iskandar yang menjadi korban penipuan rekan bisnis Rp 10 miliar untuk membayar tunggakan kredit rumahnya.
Tapi, siapa sangka, Raffi Ahmad pun sebenarnya sosok yang juga pernah meminjam uang.
Ternyata, Raffi Ahmad sempat meminjam uang kepada adiknya Syahnaz Sadiqah. Tidak main-main, Raffi meminjam uang Syahnaz hingga miliaran rupiah.
Baca Juga: Raffi Ahmad Enteng Bantu Jedar Bayar Tunggakan KPR, Ternyata Uang Jajan Nagita Slavina Saja 250 Juta
Persisnya, Raffi Ahmad meminta sang adik meminjamkan uang Rp 50 miliar.
Pengakuan Raffi Ahmad itu ia kemukakan diacara FYP baru-baru ini, ketika dalam acara tersebut adik-adik Raffi Ahmad datang menjadi narasumber.
"Aku pinjam Rp 50 miliar," kata Raffi Ahmad saat melihat Syahnaz Sadiqah dan Nisya Ahmad menjadi bintang tamu.
Ungkapan itu terlihat dalam potongan video yang diunggah ulang oleh akun TikTok @lookaatme.id yang dikutip hari Minggu (13/11/2022).
Mendengar pernyataan itu, rekan hostnya Irfan Hakim memastikan kebenarannya.
Baca Juga: Alih-Alih Beri Bantuan, Ayu Ting Ting Justru Minta Jessica Iskandar Jual Kulkas Pemberiannya
"Tapi beneran elo pinjam duit?" tanya Irfan Hakim.
"Pinjam Rp 50 miliar. Eh dia duitnya Rp 50 miliar loh," kata Raffi Ahmad.
Mendengar jawaban Raffi Ahmad, Irfan Hakim tetap memasangan mimik wajah tak percaya.
"Yeh elo mah nggak percaya," yakin Raffi Ahmad.
Mendengar ungkapan yang spontan dari Raffi Ahmad itu, sang adik malah menepis.
"Nanti mah dikira orang bener. Dia mah suka gitu ih. Bohong bohong," tutur Syahnaz Sadiqah.
Berbanding terbalik dengan adiknya, Raffi Ahmad menegaskan pernyataannya bukan hoaks.
"Bener gue pinjam. Dia nggak bungain. Tapi gue bilang kalau ntar kalau ada lebih gue kasih untung," beber Raffi Ahmad.
Sontak potongan video yang diunggah ini langsung banjir komentar para warganet.
"Bisa minjemin Rp 50 miliar berarti total kekayaannya lebih-lebih dari Rp 50 miliar," tulis salah satu netizen @boneka****.
"Ini baru adik-adiknya gimana ibunya, istrinya Raffi coba," tulis akun lainnya @yum***.
"50 milyar kek 50 ribu ajah...ya Allah," tambah lainnya @iech***.
Kontributor : Rizky Islam
Berita Terkait
-
Gegara Bikin Surat Dukungan Tanpa Tanggal, Prabowo Dinilai Rendahkan Diri Sendiri
-
Unggah Seruan Prabowo Nyoblos RK di Masa Tenang, Muncul Desakan Bawaslu Usut Raffi Ahmad: Kalau Gak Ditindak, Bubar Aja!
-
Jejak Digital Raffi Ahmad Blunder di Threads Disamakan dengan Fufufafa, Surat Prabowo Lupa Dihapus
-
Ultah ke-3, Rayyanza Dapat Kado Mobil Mewah 'Lightning McQueen' dari Raffi Ahmad
-
Blunder! Kepergok Hapus Postingan Surat Prabowo Dukung RK, Raffi Ahmad Dicap Tukang Laundry hingga Doktor Abal-abal
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Soroti Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Kompolnas: Perketat Tes Psikologi Personel Pegang Senjata!
-
Kasus Polisi Tembak Mati Polisi di Solok Selatan, Sahroni Tekankan Hal Ini di Polda Sumbar
-
Perintah Kapolri, Propam dan Irwasum Tangani Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
-
Detik-detik AKP Dadang Tembak Mati AKP Ulil, Kompolnas: Kapolres Solok Selatan Berlindung di Ruang Tengah!
-
Lokasi Tambang Galian C Ilegal, Diduga Pemicu Polisi Tembak Polisi di Polres Solok Selatan