SuaraSumbar.id - Penjualan tiket kereta api untuk libur Natal dan Tahun Baru 2023 mencapai 22 ribu hingga Sabtu 12 November 2022. Adapun penjualan tiket KA jarak jauh untuk periode keberangkatan 22-26 Desember 2022.
"Sampai hari ini telah terjual sebanyak 22 ribu untuk periode keberangkatan 22-26 Desember," kata Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunnisa melansir Antara.
Saat ini keberangkatan kereta api jarak jauh dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen rata-rata 47 perjalanan per hari. Rinciannya dari Stasiun Pasar Senen sebanyak 24 kereta api dan dari Stasiun Gambir 23 kereta api.
"Ada sejumlah tujuan favorit penumpang kereta api diantaranya Kota Yogyakarta, Solo, Semarang, Purwokerto, Kutoarjo, Surabaya, Malang, Cirebon, Bandung, dan Tegal," ujarnya.
Baca Juga: Merasa Tak Langgar Lalu Lintas Namun Dikirimi Surat E-Tilang? Lakukan Hal Ini
Dirinya mengatakan, jika pada momen-momen libur sebelumnya KAI menjual tiket mulai H-30 sebelum keberangkatan, namun menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2023 ini KAI mengubah menjadi H-45 sebelum keberangkatan.
"Ini dilakukan sebagai peningkatan pelayanan dengan memberikan waktu yang lebih leluasa kepada calon pelanggan untuk merencanakan perjalanannya," ujarnya.
Dirinya mengimbau calon penumpang untuk memanfaatkan momentum penjualan tiket yang sudah dibuka sejak H-45 keberangkatan agar lebih leluasa merencanakan tanggal keberangkatan.
Eva juga mengingatkan bahwa saat ini pemerintah masih memperpanjang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level satu hingga 21 November 2022.
Oleh karena itu, pihaknya juga masih menerapkan aturan perjalanan sesuai ketentuan Surat Edaran Nomor 84 Kementerian Perhubungan (SE 84 Kemenhub) Tahun 2022, yang mewajibkan pelanggan kereta api jarak jauh dengan usia 18 tahun ke atas untuk melakukan vaksinasi dosis ketiga (booster). Sedangkan pelanggan usia 6-17 tahun wajib telah melakukan vaksinasi dosis kedua.
Baca Juga: Jelang Haul Habib Ali di Masjid Ar Riyadh Pasar Kliwon, Catat 5 Kantong Parkir yang Disediakan
Pihaknya juga berkomitmen dalam penerapan protokol pencegahan Covid-19 di antaranya petugas stasiun wajib mengecek suhu tubuh, menyediakan hand sanitizer, dan berkala membersihkan area yang sering disentuh tangan pelanggan dengan desinfektan.
Berita Terkait
-
Harga Tiket Kereta Api Melonjak Setelah Lebaran!
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
Kenapa Harga Tiket Kereta Api Melonjak Setelah Lebaran? Ini Penjelasan PT KAI
-
Arus Balik Lebaran 2025 Membludak, KAI Daop 1 Jakarta Catat Rekor Kedatangan Penumpang
-
Puncak Arus Balik Kereta Api 6 April 2025, PT KAI Imbau Ini untuk Pemudik
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
8 Kasus Kecelakaan Lalu Lintas di Pasaman Barat Selama Operasi Ketupat Singgalang 2025, 3 Tewas!
-
Langkah Hebat Desa Wunut, Bagi-Bagi THR dan Sediakan Jaminan Sosial untuk Warga
-
Gempa 4,7 Magnitudo Guncang Kabupaten Agam, BMKG Ungkap Pemicunya
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Minyak Telon Aromatik Habbie Sukses, Meraih Rekor MURI
-
Tragis! Penumpang Bus ALS Meninggal di Dharmasraya, Saksi Ungkap Detik-Detik Terakhir!