SuaraSumbar.id - Kawanan perampok bersenjata api beraksi di Kecamatan Matur Agam, Sumatera Barat (Sumbar). Seorang pedagang emas bernama Katik (47) menjadi korbannya.
Peristiwa terjadi pada Jumat (16/9/2022) sore. Korban dicegat di jalan sepi di Kilometer 20 Bukittinggi Lubuk-Basung. Warga Jorong Panta, Nagar Panta Pauah, Kecamatan Matur, ini ditembak di bagian kakinya.
"Kejadian sekitar pukul 16.00 WIB. Sehari-hari korban berdagang emas di Pasar Lawang. Saat kejadian korban sedang dalam perjalanan pulang," kata Walinagari Parik Panjang, Yulianto melansir Antara, Sabtu (17/9/2022).
Ia mengatakan korban diduga telah diintai kawanan perampok. Dari informasi masyarakat pelaku berjumlah empat orang.
"Pelaku berhasil membawa emas dan sempat dikejar warga, namun karena pelaku memiliki senjata api warga takut," ujarnya.
Kapolsek Matur Iptu Yance mengatakan, saat ini petugas melakukan pengejaran terhadap pelaku.
"Benar, kami lakukan pengejaran. Pelaku melarikan diri di daerah Kampuang Pisang. Korban sudah dirawat di Puskesmas," katanya.
Diketahui para pelaku kabur dengan berjalan kaki karena mobilnya mengalami kerusakan di daerah Kampung Pisang, Agam.
Tag
Berita Terkait
-
Enam Perampok Bersenjata Api Ancam Keluarga Pengusaha Pupuk, Harta Dikuras Habis
-
Bak Film Action, Begini Detik-Detik Perampok Sasar Toko Emas di ITC BSD Serpong
-
Emas Berceceran di Lantai, Perampok di ITC BSD Serpong Kabur Lewat Pintu Belakang
-
Pedagang Emas Ditembak Kawanan Perampok, Pelaku Dalam Kejaran Polisi
-
Perampok Toko Emas di ITC BSD Tangsel Kabur Usai Todong Satpam
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Cara Cegah Anak Kecanduan Gadget, Orang Tua Wajib Tahu Hal Ini
-
Korban Keracunan MBG di Agam Capai 119 Orang, 20 Masih Dirawat
-
Lewat 1 Juta AgenBRILink, BRI Dorong Inklusi Keuangan dan Catat Transaksi Rp1.145 Triliun
-
BRI Percepat Penyaluran KPR FLPP untuk Dukung Program 3 Juta Rumah dan Asta Cita Pemerintah
-
CEK FAKTA: Presiden Israel Dilempari Telur Busuk Keluar Gedung PBB, Benarkah?