Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Minggu, 11 September 2022 | 14:46 WIB
Ilustrasi demo (Shutterstock).

SuaraSumbar.id - Ormas Islam bakal menggelar aksi demo menolak kenaikan harga BBM pada Senin (12/9/2022). Aksi demo bakal digelar di sekitar Istana Negara pada pukul 13.00 WIB.

Front Persaudaraan Islam (FPI) dan Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF) akan ikut serta dalam aksi itu..

Sekretaris Majelis Syuro PA 212, Slamet Maarif mengatakan, aksi akan diikuti oleh ribuan peserta.

"Ribuan (yang ikut aksi)," kata Slamet melansir Suara.com, Minggu (11/9/2022).

Baca Juga: Fakta-fakta Raja Charles III Naik Takhta, Jadi Raja Tertua dalam Sejarah Kerajaan Inggris

Kuasa Hukum Habib Rizieq Shihab (HRS) Aziz Yanuar juga membenarkan soal aksi demo tersebut.

"Insya Allah," kata Aziz.

Dalam poster yang diterima ada tiga tuntutan yang akan disampaikan dalam aksi, yaitu turunkan harga BBM, turunkan harga-harga dan tegakkan supremasi hukum.

Load More