SuaraSumbar.id - Emmanuel Ginting Manik alias El Manik menceritakan perjalanan spiritualnya menjadi seorang Muslim. Semula, aktor senior ini tak mau masuk Islam.
Bahkan, El Manik sempat berdoa diberikan petunjuk untuk memeluk agama yang cocok dengan kata hatinya. Namun, dia mengecualikan agama Islam dalam doanya tersebut.
"Saya bingung. Sambil berdoa, saya menangis 'tolong pilihkan agama yang baik buat saya ya Tuhan, kalau bisa jangan Islam'," katanya, dikutip dari Suara.com, Rabu (7/9/2022).
El Manik menilai ibadah dalam agama Islam seperti salat 5 waktu dan ibadah puasa terlalu berat untuk ditunaikan.
"Islam kan berat, lagi enak-enak tidur musti bangun salat. Lima kali lagi salatnya. Belum lagi puasa, saya jam sebelas sudah gemetar kalau belum makan," sambungnya.
Seiring berjalannya waktu, El Manik malah mendapatkan hidayah selepas syuting adegan membaca Ayat Kursi.
Keyakinan El Manik terhadap agama Islam semakin meningkat pasca diajak oleh kerabatnya untuk menunaikan ibadah puasa.
"Dia (teman) puasa, salat. Suatu hari dia ngajak saya buka puasa, saya tanya 'apa enaknya puasa?'. Dia tidak menjelaskan pakai dalil agama, tapi pakai pendekatan puasa. Saat itu, kolesterol saya tinggi. Akhirnya saya coba, eh ternyata kuat," tuturnya.
Oleh karena itu, El Manik akhirnya mantap untuk menjadi seorang Mualaf memeluk agama Islam.
Baca Juga: Denise Chariesta Berniat Peluk Agama Islam, Netizen Malah Sorot Akhlaknya
"Pelan-pelan saya tertarik, sering dengar ceramah di TV. Akhirnya masuk Islam," pungkasnya dilansir dari YouTube Bintang Populer.
Berita Terkait
-
El Manik Putuskan Mualaf, Sempat Mohon ke Tuhan Tak Ingin Masuk Islam
-
Sering Terjadi! Inilah Kalimat yang Dilarang Diucapkan Seorang Muslim Menurut Gus Baha
-
Ruben Onsu Dikabarkan Peluk Agama Islam, Benarkah?
-
Heboh Kabar Agnes Mo Berjilbab dan Peluk Agama Islam, Netizen: Tak Seperti Artis Lain, Melepas Iman Demi Cinta!
-
Terpopuler: Kelakuan Deddy Corbuzier Jelang Ijab Kabul Bikin Ngakak, Salmafina Sunan Diminta Kembali Peluk Islam
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Masih Layak Beli Honda Jazz GK5 Bekas di 2025? Ini Review Lengkapnya
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
Terkini
-
Kucing Emas Terjerat Perangkap Babi di Pasaman
-
Wanita Hamil Tujuh Bulan Ditangkap Edarkan Sabu di Pesisir Selatan Sumbar
-
Kecelakaan Kereta Minangkabau Ekspres Vs Avanza di Padang, Mobil Terseret Sejauh 200 Meter
-
Polresta Padang Kandangkan 140 Motor dalam Razia Balap Liar, Knalpot Brong dan STNK Target Utama!
-
Gunung Marapi Erupsi 46 Detik, Ancaman Lahar Dingin Tetap Mengintai!