SuaraSumbar.id - Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi memastikan timnya siap bersaing untuk meraih gelar Scudetto Liga Italia musim ini, setelah gagal mempertahankannya musim lalu.
Dikutip dari Football Italia, Kamis (28/7/2022), pada musim lalu Inter harus rela rival sekota mereka AC Milan keluar sebagai juara Liga Italia dengan selisih dua poin pada klasemen akhir.
"Itu akan menjadi tahun stratosfer dengan Scudetto, yang kami lewatkan dengan dua poin. Kami akan mencoba untuk memenangkannya tahun ini mengetahui bahwa kami memiliki saingan yang ingin melakukan hal yang sama dan yang telah meningkat. Kami telah bekerja sejak 6 Juli dengan tujuan itu," ungkap Inzaghi.
Inzaghi mengatakan Inter tidak akan mengusung misi penebusan dari kegagalan musim lalu dan menginginkan anak asuhnya untuk meningkatkan pencapaian dari sebelumnya.
"Kami telah melakukan pekerjaan hebat untuk mengulang musim yang telah kami lalu. Kami melakukannya dengan sangat, sangat baik, kami memainkan sepak bola cantik untuk bagian panjang dari musim, jadi saya sangat puas," jelas Inzaghi.
Soal persaingan dengan AC Milan, pelatih asal Italia itu menjelaskan kedua tim memiliki kekuatan yang sama kuat namun timnya lebih baik Coppa Italia, sedangkan Rossonerri mengamankan Liga Italia.
"Kami melihat tahun lalu, kami bertemu empat kali. Sekali kami menang, sekali mereka menang dan lalu ada dua (hasil) imbang. Di Piala Liga kami melakukannya lebih baik, mereka melakukan dengan hebat di liga karena mereka melakukan sesuatu yang luar biasa," terang Inzaghi.
Musim lalu, Inter merengkuh dua gelar yaitu Piala Super Italia dan Piala Italia, namun gagal mempertahankan Scudetto setelah terpaut dua poin dari AC Milan keluar sebagai juara Liga Italia.
Pada Liga Champions, Inzaghi bersama Inter mampu lolos dari fase grup setelah menduduki peringkat kedua Grup D di bawah Real Madrid dan selanjutnya kandas pada babak 16 besar usai kalah 2-3 secara agregat dari Liverpool. (Antara)
Baca Juga: Henrikh Mkhitaryan: Jose Mourinho dan AS Roma Tidak Ingin Saya Pergi
Berita Terkait
-
Air Mata Dybala dan Lautan Fans AS Roma di Kota Abadi
-
Juventus Resmi Putus Kontrak Aaron Ramsey
-
Paul Pogba Alami Cedera Lutut Jelang Juventus vs Barcelona
-
Napoli Tawari Gaji Rp68 Miliar Per Musim, Dries Mertens Tetap Menolak
-
Gabung AS Roma, Paulo Dybala Tak Sabar Segera Bekerja Bersama Jose Mourinho
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional
-
BRI Serukan Pembiayaan UMKM Berkelanjutan di Forum Global WEF Davos 2026
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi