SuaraSumbar.id - Eko Patrio jadi salah satu orang yang menyayangkan perceraian Sule dengan Nathalie Holscher. Terlebih, dia mengenal keduanya.
"Jujur, dari hati yang paling dalam sebenarnya menyayangkan sih," kata Eko Patrio di kawasan Cipinang, Jakarta pada Senin (25/7/2022).
"Di mata saya, Nathalie anak baik banget dan Sule orang baik. Terlepas ada plus minus, tapi saya melihatnya baik banget mereka berdua," ujarnya lagi.
Sebagai teman, Eko rupanya sempat meminta agar Nathalie Holscher mengurungkan niat menggugat cerai Sule. Sebelumnya, dia lebih dulu mendengar curhat dari ibu satu anak itu.
"Saya bilang, 'Ah, jangan dong sayang. Bisa dong kayak yang sebelumnya, kan juga balik lagi'," kata Eko Patrio.
Usaha Eko Patrio membujuk Nathalie berakhir sia-sias. Nathalie mengaku sudah bulat untuk berpisah dari pelawak asli Sunda itu.
"Yang ini nggak (balik ke rumah Sule) kelihatannya. Tolong bantu aku dong," ujar Eko Patrio.
Eko lantas minta Nathalie Holscher untuk datang padanya. Mereka berbincang dan Nathalie mantap untuk bercerai.
"Ya sudah, akhirnya aku suruh datang ke kantor, kami ngobrol, ya sudah akhirnya diputuskan," ucap Eko Patrio.
Eko Patrio bukan hanya membantu Nathalie mencarikan solusi terkait nasib rumah tangganya. Dia juga menggandeng Nathalie masuk ke dalam manajemen miliknya.
Baca Juga: Ternyata Ada Peran Eko Patrio di Balik Kesepakatan Cerai Nathalie Holscher dengan Sule
Nathalie Holscher memilih pisah manajemen dari Sule setelah sepakat cerai. Ia kini memilih bekerja di bawah naungan Eko Patrio.
Awalnya, faktor perceraian dianggap sebagai alasan Nathalie Holscher keluar dari manajemen yang dikelola Panji Komara tersebut. Namun oleh Nathalie, isu tersebut dibantah.
Dalam pernyataannya, Nathalie Holscher mengaku hanya ingin mendapat kontrak kerja yang jelas saat mendapat tawaran syuting atau endorse.
Tak sendiri, Nathalie Holscher turut mengajak sang adik Nadia Putri Holscher hingga putranya, Adzam Ardiansyah Sutisna untuk bergabung ke manajemen artis Eko Patrio.
Berita Terkait
-
Takut Anaknya Tak Mancung, Nathalie Holscher Curhat Soal Kekhawatiran Selama Hamil Adzam
-
Disawer Rp500 Juta saat DJ di Manado, Nathalie Holscher: Ini Rezeki Anak!
-
Nathalie Holscher Ungkap Saweran Terbanyak yang Pernah Diterima, Bukan dari Kelab Malam
-
Bantah Isu Pindah Agama, Nathalie Holscher Ngaku Kangen Pakai Hijab
-
MKD Nonaktifkan Ahmad Sahroni, Eko Patrio dan Nafa Urbach, Uya Kuya Aktif Lagi
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Kronologi Penemuan 6 Nelayan Hilang di Pasaman Barat, Semuanya Selamat!
-
CEK FAKTA: Lowongan Kerja Petugas Haji 2025/2026 Viral, Benarkah?
-
Kasus HIV di Padang Merosot Tajam, Ini Cara Dinkes Stop Penyebarannya!
-
Terjebak Banjir, Warga Padang Dievakuasi SAR dengan Perahu Karet!
-
Kapal Nelayan Hilang di Air Bangis Pasaman Barat, Basarnas Kerahkan Tim!