SuaraSumbar.id - Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Achmad Baidowi, turut mengomentari bebasnya Habib Rizieq Shihab dari penjara. Diketahui, mantan pimpinan Frong Pembela Islam (FPI) itu telah resmi bebas bersyarat hari ini, Rabu (20/7/2022).
Baidowi mengucapkan selamat dan juga menanggapi soal pandangan Rizieq yang kerap berseberangan dengan pemerintah.
"Kembali kepada beliau dan tentu sepanjang kritiknya kritik membangun, tidak dalam konteks fitnah ataupun menyerang pribadi-pribadi, saya kira tidak ada masalah. Tetap kritis tak ada masalah," katanya, dikutip dari Suara.com.
Sepanjang tidak menyalahi ketentuan perundangan-undangan, kata Baidowi, sikap kritis terhadap pemerintah tidak menjadi masalah.
Baca Juga: Aziz Yanuar Sebut Habib Rizieq Shihab Tidak Ada Tamu Resmi pada Hari Kebebasannya
Baidowi juga mengatakan status bebas bersyarat yang kini diberikan kepada Rizieq merupakna haknya.
Sementara itu, Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani juga mengatakan tidak perlu ada kekhawatiran setelah Rizieq Shihab dinyatakan bebas bersyarat.
"PPP yakin kekhawatiran terhadap pembebasan bersyarat HRS tersebut tidak berdasar. Beliau sebagai ulama intelektual tentu memahami betul hal-hal yang melekat pada aturan pembebasan bersyarat tersebut," kata Arsul.
Arsul meyakini setelah bebas, Rizieq Shihab akan memberikan kontribusi positif kepada negara.
Jika nanti Rizieq Shihab kembali mengkritisi pemerintah, menurut Arsul, tidak perlu dianggap sebagai hal yang membahayakan.
Baca Juga: Resmi Bebas Bersyarat, Berapa Hukuman Penjara Habib Rizieq Sebenarnya?
"Tentu ada kritik dan masukan, tapi ini kan konsekuensi sebagai negara demokrasi. Jangan selalu kritik tersebut dianggap sebagai momok perpecahan," kata Arsul.
Berita Terkait
-
Cegah Hal yang Tak Diinginkan, Kuasa Hukum Masih Batasi Tamu Untuk Bertemu Habib Rizieq
-
Ini yang Harus Dilakukan Habib Rizieq Sampai Masa Percobaan Bebas Bersyarat Berakhir 10 Juni 2024
-
Sebut Gagasan Revolusi Akhlak Habib Rizieq Sesuai Keinginan Jokowi, Anwar Abbas: Bukan Sesuatu yang Harus Ditakutkan
-
Masih Miliki Banyak Pendukung usai Keluar Penjara, Habib Rizieq jadi Sosok Berpengaruh di Pilpres 2024?
-
Yakin Rizieq Sudah Kapok Setelah Dipenjara, Arteria PDIP: Sudah Tak Relevan Bicara Masa Lalu
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
Terkini
-
Kapolda Sumbar Geruduk Tambang Ilegal di Solok Selatan, Sejumlah Barang Bukti Dibakar
-
Pasang Sirine Peringatan Dini, Pasaman Barat Perkuat Mitigasi Tsunami
-
Soroti Kasus Tambang Ilegal di Solok Selatan, Anggota DPR Rahmat Saleh: Jangan Menimbulkan Perpecahan di Internal APH!
-
Ramlan Nurmatias Klaim Menangkan Pilkada Bukittinggi 2024: Kita Tunggu Hasil Resmi KPU!
-
PDIP Cetak Hattrick di Pilkada Dharmasraya, Alex Indra Lukman: Ini Bukti Kepercayaan Masyarakat!