SuaraSumbar.id - Pedangdut Ayu Ting Ting mengungkap kondisi ayahnya, Abdul Rozak usai dikabarkan menjalani operasi. Ayu Ting Ting membagikan kondisi Ayah Ojak melalui kanal YouTube Qiss You TV pada Minggu (3/7/2022).
Ayah Ojak rupanya menjalani operasi pada Kamis (30/6/2022). Kondisi sang ayah masih terbaring lemas di ranjang rumah sakit.
Dia sebisa mungkin tidak tertawa karena sakit di bagian jahitan operasinya saat Ayu Ting Ting menjenguknya. "Ayah itu kemarin melakukan operasi hernia," ujar Ayu Ting Ting mewakili Ayah Ojak, dikutip dari Suara.com.
Rupanya Ayah Ojak sudah akan dioperasi sebelum berangkat umrah bersama keluarga.
Baca Juga: Baim Wong Alami Kecelakaan, Ayah Ayu Ting Ting Dioperasi
"Emang sebelum umrah awalnya Ayah mau dioperasi, tapi hernianya baru kecil," jelas Ayah Ojak.
Setelah 3 hari pasca operasi, Ayah Ojak sudah mulai 'belajar' berjalan. Kendati begitu, Ayah Ojak yang sudah diperbolehkan pulang justru malah memperpanjang durasi dirawat di rumah sakit.
"Kalo dokter suruh pulang harusnya pulang ya. Ayah malah nambah. Orang kaya mah begitu emang," seloroh Ayah Ojak yang malah membuat istri dan anak-anaknya terbahak-bahak.
Ayah Ojak menjalani operasi hernia selama 1 jam 20 menit. Untuk diketahui, hernia merupakan benjolan yang muncul akibat keluarnya organ dalam tubuh melalui jaringan di sekitarnya yang melemah.
Warganet pun ramai memberikan doa agar Ayah Ojak cepat sembuh. Di akhir video, Ayah Ojak dikabarkan sudah berada di rumah meski belum bisa banyak bergerak.
Baca Juga: Ayah Ayu Ting Ting Jalani Operasi Usai Pulang Umrah, Sakit Apa?
"Semoga sehat kembali ayah ojak dan diangkat segala penyakitnya aamiin yrb. Bu Ayu lucu ngelawak terus," komentar akun Putri***. "
Berita Terkait
-
5 Potret Rumah Baru Ayu Ting Ting, Lebih Mewah Ketimbang di Depok?
-
Apa Pekerjaan Terakhir Abdul Rozak? Ayah Ayu Ting Ting Pernah Ditawari Masuk Politik
-
Tak Cuma Ayu Ting Ting, Ayah Ojak Juga Pernah Ditawari Jadi Pejabat: Hidup Udah Enak..
-
Beda Silsilah Keluarga Dedi Mulyadi dan Ayu Ting Ting: Dijodohkan oleh Ayah Ojak
-
Ayah Ojak Akhirnya Spill Alasan Ayu Ting Ting Gagal Nikah: Masa Kita yang Dibebanin Semua?
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
8 Kasus Kecelakaan Lalu Lintas di Pasaman Barat Selama Operasi Ketupat Singgalang 2025, 3 Tewas!
-
Langkah Hebat Desa Wunut, Bagi-Bagi THR dan Sediakan Jaminan Sosial untuk Warga
-
Gempa 4,7 Magnitudo Guncang Kabupaten Agam, BMKG Ungkap Pemicunya
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Minyak Telon Aromatik Habbie Sukses, Meraih Rekor MURI
-
Tragis! Penumpang Bus ALS Meninggal di Dharmasraya, Saksi Ungkap Detik-Detik Terakhir!