SuaraSumbar.id - Persahabatan adalah hubungan yang romantis. Sebab, antardua sahabat, selalu terselip cerita yang tak lekang dimakan waktu meski keduanya sudah terpisah, bahkan ketika sudah beda dunia.
Hal itu seperti yang ditunjukkan seorang siswa yang merayakan wisuda dan membawa potret mendiang teman yang diduga meninggal sebelum kelulusan tengah viral.
Momen itu dibagikan kembali oleh akun @insta_julid di jejaring media sosial Instagram pada Rabu 15 Juni 2022.
Rekaman video tersebut memperlihatkan suasana meriah acara wisuda di SMAN 2 Cikarang Selatan, Jawa Barat.
Acara yang digelar pada Sabtu 11 Juni 2022 fokus menyorot panggung yang berlangsung serima tanda kelulusan dari para guru kepada para muridnya.
Namun ada satu momen yang tak luput dan membuat semua atensi jatuh padanya.
Adalah seorang siswa laki-laki yang berpakaian rapi mengenakan jas hitam dan membawa sebuah figura.
Figura tersebut berisi foto potret seorang murid lain yang diduga telah meninggal dunia.
Siswa itu terlihat begitu tegar membawa potret mendiang sang teman saat acara kelulusan tersebut berlangsung.
Baca Juga: Video Viral Pria Pukul dan Tendang Istrinya hingga Pingsan di Jalanan, Publik Murka
Terlihat, laki-laki itu sempat memfokuskan pandangan ke foto temannya yang telah tiada itu seraya merapikan kalung tanda kelulusan di atas figura tersebut.
Hingga akhirnya, siswa itu berfoto bersama dengan temannya yang telah tiada menggunakan potret almarhum.
Laki-laki itu tampak masih sibuk merapikan kalung kelulusan supaya wajah temannya tak tertutupi dan terlihat jelas.
Hingga akhirnya, dia menengok ke depan dan tersenyum teduh ke arah kamera.
"Matanya enggak bisa berbohong," tulis akun itu sebagai keterangan video, Kamis (16/6/2022).
Meskipun demikian, senyuman itu tak bertahan lama dan siswa tersebut langsung turun panggung ketika dirasa telah selesai foto.
Berita Terkait
-
Video Viral Pria Pukul dan Tendang Istrinya hingga Pingsan di Jalanan, Publik Murka
-
Berjuang Move On Selama 8 Tahun, Perempuan Ini Malah Dilamar Mantan
-
Gara-gara Tulisan di Kaos, Seorang Kakek dan Cucu Dikeroyok, Korban Sampai Pingsan di Pinggir Jalan
-
Utang Tak Kunjung Dibayar, Perempuan Ini Lempari Rumah Pengutang Pakai Telur Busuk dan Kotoran
-
Viral Cerita Perempuan Alami Luka Bakar Setelah Lakukan Laser Hair Removal, Lengannya Sampai Melepuh
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Fakta Sinkhole di Situjuah Batua Limapuluh Kota: Air Jernih Tanpa Ikan, Warga Ramai Berdatangan!
-
Siapa Ressa Rizky Rossano? Gugat Denada Miliaran Rupiah, Ngaku Anak Kandung yang Ditelantarkan
-
7 Lipstik Terbaik Usia 50-an, Rahasia Bibir Tetap Lembap dan Tampak Muda!
-
2 Kali Pemakaman Massal di Agam, 26 Korban Bencana Hidrometeorologi Dikubur di Lubuk Basung
-
Izin BPR Suliki Gunung Mas Dicabut, LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah