SuaraSumbar.id - Aktor laga Iko Uwais melaporkan balik lelaki berinisial RR yang mengaku dianiaya sang pesilat itu ke Polda Metro Jaya. Menurut Iko, dia punya alasan kuat untuk tidak melunasi pembayaran jasa interior rumah kepada RR.
"Terlapor atas nama Rudi ini tidak memenuhi kewajibannya, karena mengeluarkan gambar yang tidak sesuai," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan, dikutip dari Suara.com, Selasa (14/6/2022).
Tak hanya itu, Iko Uwais juga menyebut RR menghina istrinya, Audy Item. Padahal, ia hanya meminta RR mengulang proses pengerjaan interior yang belum sesuai permintaan.
"Terlapor menyebut istri korban menggunakan jin dan babi ngepet yang disampaikan kepada saksi, yakni ART korban dan ART terlapor sendiri," terang Zulpan.
Baca Juga: Iko Uwais Laporkan Balik Rudi, Sebut Sempat Ditendang di Bagian Rusuk Hingga Alami Luka
Sedang untuk dugaan penganiayaan yang dituduhkan, Iko Uwais mengaku hanya berusaha membela diri karena diserang duluan oleh RR. "Terlapor Rudi ini berusaha membanting korban," kata Zulpan.
Ditambah lagi menurut versi Iko Uwais, RR juga menyerang saudaranya, Firmansyah yang semula ingin melerai perkelahian mereka.
"Jadi saudara Iko Uwais merespons dengan menendang terlapor," ucap Zulpan.
Iko Uwais dilaporkan atas dugaan penganiayaan ke Polres Metro Bekasi Kota. Aksi kekerasan diduga dipicu masalah utang Iko terhadap RR yang mengaku korban.
Awalnya, Iko Uwais menyewa jasa RR untuk mengurus interior rumah baru yang sedang ia bangun. Di mana untuk sistem pembayaran ke RR, Iko menyepakati perjanjian nominal tertentu.
"Jadi baru dibayar setengahnya," terang Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.
Namun saat ditagih sisa pelunasan pembayaran jasa oleh RR sebesar Rp 150 juta, Iko Uwais sama sekali tidak merespon.
Sampai akhirnya, terjadi pertemuan RR dan Iko Uwais pada 11 Juni 2022. RR bersama istri yang melintas di depan kediaman Iko tiba-tiba dipanggil oleh sang aktor untuk berhenti.
Dari situ, percekcokan antara Iko Uwais dan RR tidak terelakan. Hingga akhirnya, Iko Uwais bersama seseorang bernama Firmansyah diduga melakukan penganiayaan terhadap RR.
Berita Terkait
-
6 Artis Ribut dengan Tetangga, Terbaru Arafah Rianti Perkara Parkir Mobil
-
Iko Uwais dan Raffi Ahmad Diduga Produksi Film Prabowo Subianto, Reaksi Publik di Luar Nalar
-
2 Pesepak Bola Indonesia yang Jadi Artis Pasca Pensiun, No.1 Jago Bela Diri!
-
Strategi Tak Terduga! Pram-Rano Gaet Cak Lontong, Iko Uwais Merapat?
-
Blak-blakan Pramono Anung: Sempat Bidik Iko Uwais jadi Ketua Tim Pemenangan Gegara Betawi Asli
Tag
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Warga Diimbau Hindari Jalur Rawan Longsor dan Banjir di Pasaman
-
HOAKS! Arema FC Bantah Keras Rumor Depak Choi Bo-kyeong
-
Banjir Landa Dua Kecamatan di Aceh Jaya, Ratusan Warga Mengungsi"
-
3 Desa di Subulussalam Aceh Dilanda Banjir, Rumah Warga Terendam
-
Harimau Sumatera 'Gadih Mudiak Aie' Dievakuasi dari Kandang Jebak, Begini Kondisinya!