SuaraSumbar.id - Pesawat terbang menjadi transportasi umum yang vital bagi warga Papua. Sebab, pesawat bisa lebih mudah melintasi wilayah negeri yang banyak gunung-gunung tinggi dan hutan lebat tersebut.
Saking vitalnya, penggunaan pesawat terbang di Papua tak ubahnya seperti orang-orang Indonesia memakai bus, taksi, atau ojek online.
Maka, jangan heran kalau Anda pergi ke Papua dan melihat warga setempat menyetop pesawat terbang persis seperti warga Indonesia menyetop ojek online atau angkot.
Hal tersebut seperti yang terekam video amatir ini. Video tersebut menjadi buah bibir setelah diunggah oleh pengguna TikTok bernama @revanbond_.
Baca Juga: Potret Miris Perantau Yang Tak Bisa Pulang Saat Galungan, Makan Nasi Beserta Kertas Tulis Lauk
Seperti dilihat SuaraSumbar.id, Rabu (8/6/2022), tampak dalam video seorang warga Papua mengangkat tangan kanannya tinggi-tinggi saat melihat pesawat melintas hendak lepas landas.
Orang tersebut tampak membawa banyak barang dan karung dan kardus.
Namun, yang menjadi perhatian adalah cara lelaki itu menyetop pesawat kecil tersebut seperti menghentikan angkot, bus, atau ojek online.
Selanjutnya, dalam video ditampakkan pesawat tersebut benar-benar mendekati lelaki tersebut dan berhenti.
"Papua ini bos, tahan pesawat kayak tahan ojek," demikian tulisan dalam video tersebut.
Baca Juga: Punya Banyak Pacar, Perempuan Ini Bangga Naik Pelaminan dengan Pria ke-5 Hasil Selingkuh
Sementara pada tulisan keterangan video, akun @revanbond_ mempertanyakan orang-orang kaya Indonesia yang suka pamer kekayaan.
"Mana itu para sultan?" tulisnya.
Kontan saja video unggahan tersebut mendapat banyak perhatian dan komentar dari komunitas dunia maya.
"Orang yang nyari, nyamperin pesawat. Tapi ini, pesawat yang nyamperin penumpang. Serasa pesan ojek saja," kata @azizaxxx.
"Mau heran tapi ini Papua bos, salam dari NTT," kata @ofnixxx.
"Naik pesawat kayak mau naik angkot," kata @naomixxx.
Berita Terkait
-
Potret Miris Perantau Yang Tak Bisa Pulang Saat Galungan, Makan Nasi Beserta Kertas Tulis Lauk
-
Punya Banyak Pacar, Perempuan Ini Bangga Naik Pelaminan dengan Pria ke-5 Hasil Selingkuh
-
Wanita Curhat Punya Stretch Mark Usai Melahirkan, Pria Ini Malah Sarankan Para Suami Cari Istri Baru Saja
-
Gemas! Tiga Kakek Ini Kompak Beli Es Krim di Kafe
-
Viral Sopir Truk Kena Panah Saat Melintas di Jalan Medan-Binjai, Begini Respons Polisi
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
Pilihan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik Juli 2025, Lebih dari 5.000 mAh
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
Terkini
-
7 Link DANA Kaget Asli Terbaru, Klaim Saldo Gratismu Sekarang Juga!
-
Irsyad Maulana Pulang ke Semen Padang FC, Kabau Sirah Juga Gaet Bek Portugal Jelang Liga 1 2025/2026
-
Menpora Dito Ariotedjo Dorong Pencak Silat Jadi Daya Tarik Pariwisata Sumbar, Ini Alasannya
-
Waspada Tautan Saldo Gratis Palsu, Ini Daftar 5 Link DANA Kaget Asli 3 Juli 2025!
-
Anak Harimau Sumatera Mati di TMSBK Bukittinggi, Diduga Kelainan Genetik