SuaraSumbar.id - Artis yang juga anggota DPRD DKI Jakarta, Tina Toon, turut berdoa dan berharap agar anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril segera ditemukan.
Diketahui, Eril juga belum ditemukan hingga hari ke-6 masa pencariannya sejak dilaporkan hilang di sungai Aare di Kota Bern, Swiss.
Pemilik nama asli Agustina Hermanto itu juga membagikan pengalaman masa kecilnya terseret arus saat berenang di pantai Bali.
"Waktu itu masih kecil umur 7 tahun. Aku punya pengalaman juga pernah hampir kebawa arus di Bali, lagi berenang sama sepupu," kata Tina Toon, dikutip dari Suara.com, Rabu (1/6/2022).
Ketika berenang di bibir pantai, pelantun lagu 'Bolo-Bolo' tersebut tersapu ombak tinggi.
Baca Juga: Ngeri! Cerita Tina Toon Terseret Ombak, Selamat Berkat Ditolong Paman
"Main jauh-jauhan, makin dalem makin dalem sampai hampir ke laut gitu. Terus udah gitu ombak tinggi, sempet kebawa arus," tuturnya.
Akibatnya, pemilik nama asli Agustina Hermanto tersebut hampir hilang kesadaran dan menelan banyak air.
"Langsung kebawa air, udah minum banyak banget air terus hampir enggak sadar," sambungnya ditilik dari akun TikTok @tinatoon101 pada Rabu (1/6/2022).
Berutung, Tina Toon berhasil diselamatkan oleh kerabatnya yang masih berada di sekitar pantai.
"Untungnya masih ada Om aku lagi berenang di sekitaran, langsung aku dibawa ke darat. Udah muntah-muntah dan udah setengah sadar gitu lah," pungkasnya.
Perihal itu, sejumlah netizen ramai memberikan doa dan harapannya agar Eril bisa segera ditemukan pada hari ke-6 pencarian.
Berita Terkait
-
Momen Lebaran Zara Anak Ridwan Kamil di Inggris, Pilih Tak Pulang ke Indonesia di Tengah Skandal
-
Sosok Ini Bongkar Kejanggalan Lisa Mariana yang Menyebut Punya Anak dari Ridwan Kamil
-
Ridwan Kamil Diduga Selingkuh, Keputusan Zara Lepas Hijab Kembali Dipertanyakan
-
Banjir di Puncak Bogor, Satu Orang Dikabarkan Hilang Terseret Arus
-
Kenali Ciri-Ciri Rip Current, Arus Kuat Pantai Drini yang Seret Belasan Siswa SMP Mojokerto
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
2 Tewas dalam Kecelakaan Maut di Jalan Alternatif Bukittinggi-Payakumbuh saat Lebaran
-
Harunya Lebaran 2025 di Balik Jeruji: Narapidana Lapas Padang Melepas Rindu dengan Keluarga
-
Lebaran Aman dengan BRI: Hindari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
BRI Berkontribusi dalam Konservasi Laut Gili Matra Melalui Program Menanam Grow & Green
-
Nikmati Keandalan BRImo: Transaksi Tanpa Hambatan Selama Lebaran 2025