SuaraSumbar.id - Mbah Mijan menolak berkomentar soal kondisi anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz yang masih belum ditemukan setelah hilang saat berenang di Sungai Aare, Swiss.
Dia justru menyarankan netizen dan sang Gubernur Jabar mengirimkan doa dengan membacakan Alquran surat Yunus 109.
Lewat unggahan terbarunya di Instagram, Mbah Mijan yang terkenal karena prediksinya itu mengungkap bahwa dia menerima banyak pertanyaan tentang Eril.
"Netizen berbondong-bondong ngetag dan DM di Instagram, mereka bertanya soal Eril," kata Mbah Mijan di Instagram, dikutip dari Suara.com, Selasa (31/5/2022).
"Sikap netizen wajar, karena Mbah dikenal dengan prediksinya, tapi kali ini tak bicara," kata paranormal yang memiliki nama asli Samijan tersebut melanjutkan.
Mbah Mijan memilih diam karena merasa tidak etis untuk membicarakan tentang musibah ini.
"Mbah memilih diam bukan enggak punya analisa, sepertinya enggak etis aja bicara di kondisi ini," ucapnya.
Namun bukan berarti Mbah Mijan tidak peduli. Pria berusia 38 tahun tetap mencari tahu tentang sungai Aare.
"Sungai jernih di Swiss ini telah memakan banyak korban dan tak sedikit yang terbawa arus hingga hilang tak ditemukan," imbuhnya.
Baca Juga: Diminta Ramal soal Anak Ridwan Kamil, Mbah Mijan: Mending Ngaji Surah Yunus
Alih-alih membuat prediksi tentang Eril, Mbah Mijan memilih untuk membantu lewat doa.
"Mbah pribadi turut prihatin yang sedalam-dalamnya Kang, mohon maaf sekedar saran buat Kang @ridwankamil bacakan Alquran Surat Yunus 109 Ayat penuh di area Eril terbawa arus," tulisnya.
"Malam ini, Mbah akan bantu doa dan ngaji Yunus, bagi yang berkenan sebagai bentuk kepedulian, bisa ngaji bareng Mbah jam 01.00 WIB di rumah masing-masing," tutur Mbah Mijan.
Terakhir, Mbah Mijan mendoakan agar proses pencarian Eril yang masih berlangsung hingga kini segera membuahkan hasil.
Belum Ditemukan
Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang hilang di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss berlanjut di hari kelima pada Senin (30/5/2022) kemarin.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Potret Ketegaran Ridwan Kamil Pantau Langsung Pencarian Eril, Sang Ayah Berdiri di Tepi Sungai Aare
-
Ridwan Kamil Buat Pernyataan Tertulis, Memohon Doa Agar Eril Segera Ditemukan, Denny Sumargo: Kita Bantu Doa Kang
-
Manis, Simak 5 Momen Kebersamaan Emmeril Khan Mumtadz Bersama Sang Kekasih Nabila Ishma
-
Momen Ridwan Kamil Dihibur Warga Swiss di Pinggir Sungai Aare Bikin Haru Warganet: Sabar Ya Kang
-
Video Tangis Ridwan Kamil Pecah di Pinggir Sungai Aare Saat Dikuatkan Warga Bern
Tag
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Punya Hubungan Dekat dengan Bintang Barcelona
-
Cerita Simon Tahamata Terlibat Skandal Match-Fixing: Titik Terendah Karier Saya
-
Panduan dan Petunjuk Pembentukan Koperasi Merah Putih: Tahapan, Usaha, Serta Pengurus
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
Terkini
-
Kisah Inspiratif: Wanita Tangguh Kembangkan Bisnis Kelor dengan Bantuan KUR BRI
-
Selamat! Nomor HP Kamu Dapat Saldo Gratis, Klik 8 Link DANA Kaget Aktif Hari Ini
-
Jadwal SIM Keliling dan Samsat Keliling Padang Hari Ini, Kamis 22 Mei 2025, Cek Lokasi dan Waktunya!
-
Mantan Kapolres Solok Selatan Jadi Saksi Kasus Polisi Tembak Polisi, Begini Pengakuannya!
-
5 Link DANA Kaget Terbaru Pembawa Berkah, Buruan Klaim Saldo Gratis!