SuaraSumbar.id - Maudy Ayunda akhirnya blak-blakan mengungkapkan alasan kenapa dia jatuh cinta dan menikah dengan pria asal Korea, Jesse Choi.
Melalui postingannya di Instagram pada 25 Mei 2022, Maudy menceritakan bagaimana Jesse jadi sosok yang menguatkan dirinya selama mengambil studi di Stanford Graduate School of Business.
"Untuk J, pertemuan denganmu adalah salah satu hal yang paling aku syukuri selama berada di Stanford," tulis Maudy Ayunda, dikutip dari Suara.com, Kamis (26/5/2022).
Maudy Ayunda kemudian berbagi kisah tentang betapa manisnya Jesse Choi selama mereka berhubungan di kampus.
"Aku selalu terhibur dengan jiwamu yang humoris dan sangat berani. Bersamamu, hari-hariku jadi lebih bersemangat. Masalah demi masalah selalu bisa dipecahkan bersama layaknya kepingan puzzle," kata pelantun Perahu Kertas.
"Mulai dari meninggalkan cemilan di kamar asramaku, sampai memetik bunga liar untukku saat berlari keliling kampus, dari situ aku belajar tentang bagaimana cinta yang seharusnya," lanjut Maudy Ayunda.
Sedang dalam postingan lain, Maudy Ayunda juga mengagumi keputusan Jesse Choi yang berani mengambil resiko untuk pindah ke Jakarta demi memulai hidup baru bersamanya.
"Terima kasih telah jadi pasangan seutuhnya," ucap perempuan 27 tahun.
Terakhir, Maudy Ayunda menggambarkan Jesse Choi sebagai sosok yang benar-benar membuatnya merasa nyaman. Sehingga tak ada alasan lagi untuknya menolak pinangan Jesse.
Baca Juga: Alasan Maudy Ayunda Mau Menikah dengan Jesse Choi
"Kamu tempatku pulang. Sebuah tempat yang nyaman bagiku untuk jadi diri sendiri sepenuhnya," ujar Maudy Ayunda yang dalam versi aslinya memakai Bahasa Inggris.
Jesse Choi Peluk Islam
Maudy Ayunda resmi menikah dengan pria berdarah Korea, Jesse Choi di kediamannya kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (22/5/2022).
Proses pernikahan Maudy Ayunda dan Jesse Choi digelar secara Islam. Proses ijab kabul berlangsung lancar dan khidmat.
Suami Maudy Ayunda ini baru memeluk Islam. "Dia sebelumnya tidak beragama, atheis. Lalu menjadi mualaf," kata Kepala KUA Cilandak, Bunyamin dikutip dari Suara.com, Senin (23/5/2022).
Proses mualaf Jesse Choi baru saja berlangsung sekira dua bulan yang lalu. Sosok yang membimbing lelaki berkebangsaan Amerika itu adalah Nasaruddin Umar.
Berita Terkait
-
5 Tipe Wanita Idaman Pria Korea, Harus Kayak Maudy Ayunda?
-
Romantis Sejak Dulu, Jesse Choi Diam-Diam Kirim Kue Ulang Tahun saat Maudy Ayunda Syuting di Jogja
-
Suami Maudy Ayunda Pamer Foto Ciuman Pertama setelah Menikah, Sweet Banget!
-
Perbandingan Pendidikan Maudy Ayunda vs Jesse Choi, Equal Relationship?
-
Hanung Bramantyo Foto Bareng Suami Maudy Ayunda, Bikin Kaget: Kok Mukanya Mirip?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
Terkini
-
Wings Air Resmi Buka Penerbangan Padang-Sibolga, Kapan Mulai Beroperasi?
-
Bareskrim Sorot Tambang Ilegal di Sumbar, Tim Sudah Turun!
-
Air Sinkhole di Limapuluh Kota Tercemar Bakteri E-Coli, Tak Layak Konsumsi!
-
Banjir Putuskan Jalan Provinsi AgamLimapuluh Kota, Akses Palupuh Lumpuh Total
-
6 Sampo Anti Uban, Solusi Hitamkan Rambut dengan Harga Mulai Rp 9 Ribu