SuaraSumbar.id - Foto Anies Baswedan bersama beberapa orang Arab Saudi beredar di media sosial. Momen itu disebut terjadi ketika Anies Baswedan menerima gelar Amirul Amanah dari Arab Saudi.
Foto tersebut bermula dari unggahan akun Facebook dengan nama pengguna Sabar Jadi Panjaitan (https://www.facebook.com/sabarjadi.panjaitan).
Ia mengunggah sebuah foto yang menunjukkan Anies Baswedan mengenakan jubah berwarna hitam didampingi oleh dua orang lainnya.
“Alhamdulillah ya Rabb, Gubernur Indonesia, Anies Baswedan mendapat gelar “Amirul Amanah” (Pemimpin yg Amanah) dari Saudi Arabia," begitu narasi yang beredar.
Benarkah hal tersebut?
Mengutip Suara.com, foto tersebut bukanlah dari foto Anies Baswedan yang menerima gelar Amirul Amanah dari Arab Saudi.
Faktanya foto tersebut adalah foto Anies yang menerima hadiah jubah dari seorang syekh di Jeddah pada tahun 2017 lalu. Bukan foto Anies yang mendapatkan gelar Amirul Amanah.
Foto asli terdapat di sebuah artikel Kumparan dengan judul “Anies Baswedan Dapat Hadiah Jubah dari Seorang Syekh di Jeddah” yang diunggah pada 8 September 2017.
Sebelumnya, narasi serupa juga pernah beredar pada awal tahun 2020.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Anies Baswedan Mendapatkan Gelar Amirul Amanah dari Arab Saudi?
Kesimpulan
Melalui penjelasan di atas maka narasi yang menyatakan bahwa foto Anie mendapat hadiah jubah sebagai penghargaan Amirul Amanah adalah salah.
Unggahan tersebut dapat dikategorikan sebagai Konteks yang Salah/False Context.
Catatan Redaksi:
Artikel ini merupakan bagian dari konten Cek Fakta Suara.com. Dibuat seakurat mungkin dengan sumber sejelas mungkin, namun tidak mesti menjadi rujukan kebenaran yang sesungguhnya (karena masih ada potensi salah informasi). Lebih lengkap mengenai konten Cek Fakta bisa dibaca di laman ini. Pembaca (publik) juga dipersilakan memberi komentar/kritik, baik melalui kolom komentar di setiap konten terkait, mengontak Redaksi Suara.com, atau menyampaikan isu/klaim yang butuh diverifikasi atau diperiksa faktanya melalui email cekfakta@suara.com.
Berita Terkait
-
Pemprov DKI Tiadakan Operasi Yustisi, Kenneth PDIP ke Anies: Jangan Bermanuver yang Aneh
-
3 Nama Disebut Jadi Calon Pj Gubernur DKI Pengganti Anies, Ini Pilihan PDIP
-
Sempat Dirawat, Raja Arab Saudi Salman Pulang dari RS
-
Gubernur Anies: Waisak Tumbuhkan Kebersamaan, Kedamaian dan Persatuan
-
Pimpinan DPRD: Tiga Nama Calon Pengganti Anies Baswedan Semuanya Baik
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
WEF 2026 Jadi Panggung BRI Dorong Akselerasi Bisnis Fintech Nasional
-
BRI Serukan Pembiayaan UMKM Berkelanjutan di Forum Global WEF Davos 2026
-
5 Lipstik Pinkish Brown Manis yang Cocok untuk Semua Skin Tone
-
5 Lipstik Dear Me Beauty dengan Pilihan Warna Intens, Ringan dan Nyaman Dipakai Sehari-hari
-
Huntara di Sumbar Resmi Ditempati, BNPB Pastikan Hak Logistik Warga Terpenuhi