SuaraSumbar.id - Penundaan Asian Games 2022 di China dinilai akan berdampak besar pada anggaran.
Hal itu diutarakan oleh Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari, melansir Antara, Minggu (15/5/2022).
"Yang paling besar dampaknya adalah finansial, karena secara keuangan pasti untuk mempersiapkan atlet tambahan satu tahun itu tidak murah,” kata Oktohari.
Selain anggaran, kata Okto, juga berpengaruh terhadap kesiapan para atlet.
Pasalnya, atlet-atlet yang sudah disiapkan agar mencapai puncak performa (peak performance) pada Asian Games tahun ini justru harus melakukan persiapan ulang.
Namun demikian, kata Okto, Covid-19 adalah ancaman nyata. Sehingga KOI akan memberi dukungan kepada tuan rumah China agar mereka bisa tetap menyelenggarakan Asian Games tahun depan.
Diketahui, Asian Games 2022 seharusnya digelar pada September tahun ini di Hangzhou. Namun diputuskan untuk ditunda hingga batas waktu yang belum ditentukan ketika China sedang berjuang melawan kasus Covid-19 yang kembali merebak.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP di Bawah Rp5 Juta, Layar AMOLED Lensa Ultrawide
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Gahar Terbaik Mei 2025
-
7 Rekomendasi Mobil Seken Murah, Hemat Bensin Tak Khawatir Rawat Mesin
-
4 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta: Irit Bahan Bakar, Kabin Longgar
Terkini
-
Komitmen BRI untuk Dunia Bola Nasional: Sponsori GFL Series 3
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Letusan hingga 800 Meter
-
Pemkab Dharmasraya Target 10.000 NIB Selama 2025
-
SIMA Prestasi Unand 2025 Bebas Biaya Pengembangan Institusi, Berikut Syaratnya!
-
Warga Padang Panjang Juga Dapat Sapi Kurban Presiden Prabowo, Lebih Besar dari Padang Pariaman!