SuaraSumbar.id - Ada 4 tips sederhana yang bisa dilakukan saat Anda akan melakukan perjalanan mudik Lebaran 2022. Tips tersebut bisa menjaga penumpang tetap nyaman dan aman selama dalam perjalanan.
Marketing Head PT Sokonindo Automobile (DFSK), Achmad Rofiqi mengatakan, sebelum mudik, pemilik kendaraan bisa melakukan pemeriksaan mobil, menjaga jumlah penumpang dan kapasitas barang, menyiapkan fitur hiburan serta cemilan maupun minuman di kendaraan. Berikut tips-nya.
1. Cek kendaraan sebelum perjalanan
Hal utama yang harus dilakukan sebelum melakukan perjalanan adalah memastikan kendaraan dalam kondisi prima.
Pemilik bisa melakukan pengecekan mandiri pada sejumlah komponen seperti kondisi oli mesin, cairan radiator, tekanan angin dan kondisi ban, aki mobil, hingga jangan lupa menjaga kebersihan eksterior dan interior kendaraan.
Namun, apabila Anda tidak familiar dengan komponen-komponen yang ada di mobil, maka bisa membawa ke bengkel resmi DFSK untuk melakukan general check up sekaligus pergantian komponen yang sudah mulai habis pakai.
Kendaraan-kendaraan DFSK, seperti DFSK Glory 560 dan DFSK Glory i-Auto, didukung dengan mesin 1.500 cc turbo yang bertenaga serta responsif. Tenaga tersebut disalurkan ke roda melalui CVT secara halus dan efisien sehingga menghasilkan sensasi berkendara yang menyenangkan selama mudik bersama keluarga.
Perjalanan juga akan semakin nyaman berkat fitur cruise control di DFSK Glory i-Auto. Fitur ini memungkinkan pengemudi bisa melepaskan kaki dari pedal gas dan kendaraan bisa tetap berjalan di kecepatan yang sudah ditentukan.
2. Pastikan jumlah penumpang dan barang bawaan sesuai kapasitas
Baca Juga: Ingat! Ini Jadwal dan Lokasi Ganjil Genap Mudik Lebaran 2022
Pastikan selama perjalanan mudik tidak membawa penumpang dan bagasi lebih dari kapasitas yang disediakan oleh kendaraan. Kelebihan muatan kendaraan akan berpengaruh terhadap handling kendaraan dan bisa berbahaya bagi diri sendiri serta pengguna jalan lainnya.
Meski demikian, para pemilik kendaraan DFSK tidak perlu khawatir karena DFSK Glory 560 dan DFSK Glory i-Auto mampu menampung hingga 7 orang penumpang.
Selain itu, ruang bagasi di desain dengan cukup luas dan bisa ditingkatkan dengan cara melipat jok di baris ketiga hingga kedua hingga menghasilkan dimensi 1.810 mm x 1.300 mm x 780 mm untuk DFSK Glory 560.
3. Manfaatkan fitur hiburan usir kebosanan
Mengingat mudik adalah kegiatan yang menyenangkan, maka selama perjalanan pun juga harus menyenangkan. Anda bisa menyiapkan sejumlah hiburan seperti lagu-lagu favorit ataupun tayangan video yang disukai anak-anak.
DFSK Glory i-Auto ditunjang dengan head unit 9 inci floating touchscreen yang bisa terkoneksi dengan ponsel Anda melalui bluetooth, USB, atau AUX. Head unit ini bisa memutar musik, video radio, GPS, hingga mobile Phone mirroring with voice control function. Bahkan para penumpang bisa mengakses berbagai fitur yang ada di head unit ini dengan perintah suara berkat teknologi Intelligent Features.
Berita Terkait
-
Mudik Bersama Si Kecil, Ini 3 Pesan dari Pakar Kesehatan Agar Perjalanan Sehat dan Aman
-
Selama Mudik Lebaran, PMI DIY Dirikan 20 Pos Pertolongan Pertama dan Siapkan 22 Ambulans
-
Cara Mengisi Ehac Indonesia dan Fungsinya, Jadi Syarat Mudik Lebaran 2022
-
Jangan Bawa Barang Berlebihan, Hitung Daya Angkut Mobil Sebelum Perjalanan Mudik
-
Niat Sholat Jamak saat Perjalanan Mudik Lebaran 2022, Begini Syarat hingga Tata Caranya
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
- Pemain 1,91 Meter Gagal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Kini Bela Tim di Bawah Ranking FIFA Garuda
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 8 Juli: Raih Skin Senjata, Diamond, dan Katana
- 31 Kode Redeem FF Terbaru 8 Juli: Raih Animasi Keren, Skin SG, dan Diamond
Pilihan
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Tahan Banting Terbaru Juli 2025, Desain Kuat Anti Rusak
-
Fenomena Magis Pacu Jalur, Tradisi Kuansing Riau Kini Viral lewat Aura Farming
-
Tarif Trump 32 Persen Buat Menteri Ekonomi Prabowo Kebakaran Jenggot
-
Berapa Gaji Yunus Nusi? Komisaris Angkasa Pura Rangkap Sekjen PSSI dan Wasekjen KONI
Terkini
-
10 Desain Rumah Tipe 45 Minimalis Keren dan Estetik, Bikin Nyaman dan Bahagia!
-
Kuda Legendaris Fort De Kock Bukittinggi Mati, Dibeli Wali Kota Seharga Rp 800 Juta 17 Tahun Lalu!
-
9 Rekomendasi Pagar Teralis Terbaru 2025, Simpel Tapi Mewah dan Estetik!
-
10 Desain Ruang Tamu Ukuran 3x3, Sangat Cocok untuk Rumah Minimalis!
-
Pre-order Galaxy Z Fold7 dan Z Flip7 Dibuka, Dapatkan Bonus Terbaik